Suara.com - Pemain tengah Brasil Willian yakin Neymar adalah pemain terbaik di tim Samba. Namun, dia bersikeras bahwa semua pemain ingin menanggung bersama beban yang ada di pundak Neymar untuk membawa Brasil menjadi juara dunia.
Neymar digadang sebagai satu-satunya pemain yang bisa membawa Brasil meraih trofi Piala Dunia keenam. Dalam pertandingan di babak penyisihan, Neymar berhasil mencetak empat gol dan masih memimpin daftar top scorer.
“Saya tahu Neymar adalah pemain bintang. Dia adalah yang terbaik di skuat, salah satu pemain terbaik di dunia. Tetapi, tanggung jawab yang ada di pundak Neymar juga ingin ditanggung pemain lawan. Kami semua ingin menanggung beban itu,” kata Willian.
Brasil akan ditantang Cile di babak 16 besar pada 28 Juni nanti. Willian yakin Brasil bisa mengatasi Cile dan lolos ke babak perempat final. Namun, dia mengingatkan para pemain Brasil untuk tidak terlalu percaya diri dan mengingat tragedy Maracanazo pada 1950.
Ketika itu, Brasil gagal menjadi juara setelah kalah di final dari Uruguay meski menyandang status tuan rumah. Selang 64 tahun kemudian, Brasil kembali dipercaya sebagai tuan rumah Piala Dunia.
“Awal pertandingan di Piala Dunia selalu sulit. Kombinasi kami di lapangan masih belum bagus dan tentu saja kami harus menyenangkan fans. Saya rasa, kami telah melakukan itu di babak penyisihan grup,” kata Willian.
Willian mengatakan, fans akan mempunyai peranan besar dalam upaya Brasil untuk meraih juara.
“Ketika kami menjadi juara Piala Konfederasi, kami merasa semua warga Brasil ada di belakang kami dan itu sangat membantu. Dukungan dari fans membuat mereka menjadi pemain ke-12,” katanya. (Goal)
Berita Terkait
-
Ulah Baru Trump: Blokir Visa Suporter Brasil dan 14 Negara Peserta Piala Dunia 2026
-
Eks Mega Bintang Futsal Timnas Brasil Tak Sabar Unjuk Gigi di Indonesia
-
Pratama Arhan Bakal Setim dengan Putra Legenda Brasil Rivaldo
-
Nyaris Gantung Sepatu Usai Cedera, Neymar Bangkit dan Bidik Piala Dunia 2026
-
Neymar Resmi Perpanjang Kontrak, Santos Jadi Klub Terakhir Sebelum Pensiun
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tak Dapat Maarten Paes, Persib Bandung Incar Kiper Keturunan Lainnya
-
Thom Haye 'Menghilang' dari Latihan Persib Bandung, Ada Apa?
-
Persib Bandung Pinjamkan Rezaldi Hehanussa dan Hamra ke Persik
-
Inggris Tak Butuh Bintang? Ini yang Dibutuhkan Tuchel untuk Bawa Three Lions Juara Piala Dunia 2026
-
Beda Jauh Antara Hansi Flick dengan Alvaro Arbeloa Usai Hasil Beda di Copa del Rey
-
Alaeddine Ajaraie Top Skor Liga India Mau Bantu Persija Jakarta Juara
-
Pemain Keturunan Indonesia Dihukum Penjara di Turki, Begini Kata Fenerbahce
-
Riak-riak Kecil di Internal Arsenal, Declan Rice Kedapatan Ribut dengan Tangan Kanan Arteta
-
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Skuad Garuda Kebagian Jamu Vietnam
-
Tatap Old Trafford di Derby Manchester, Pep Guardiola Bawa Skuat Lebih Segar dan Bertenaga