Suara.com - Kapten Real Madrid Iker Casillas mengaku sempat berpikir untuk meninggalkan Santiago Bernabeu. Pikiran tersebut terlintas dibenaknya saat dirinya kerap dihujani kecaman.
Dua musim terakhir Casillas harus berjuang keras untuk mendapatkan posisi. Sebelum Carlo Ancelotti datang musim lalu, Casillas harus merasakan pahitnya duduk di bangku cadangan di musim terakhir Jose Mourinho bersama Madrid.
"Ya, saya sempat berpikir untuk pergi. Tapi kemudian saya memutuskan untuk berjuang. Dua tahun terakhir anda tentu lihat perjuangan saya," tukasnya kepada Canal+.
Dalam wawancara tersebut, pemain yang ikut mengantar Spanyol meraih trofi Piala Dunia 2010 lalu juga tidak bisa menyangkal rasa kecewa dan sakit hati akibat kritik yang ditujukan kepadanya.
"Rasanya sangat sakit (dihujani kritik). Saya sudah bersama klub ini (Real Madrid) sejak saya berusia sembilan tahun. Banyak kenangan bersama klub ini dan klub ini juga yang membuat saya mendapat tempat di tim nasional," tambahnya.
"Publik bebas untuk berbuat dan berkata apapun meski itu menyakitkan. Tetap memilih di sini berarti saya harus menerima beberapa hal," tandasnya. (Soccerway)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Kata-kata Mees Hilgers Setelah Cedera Parah: Terlepas dari Semua Candaan...
-
Pelatih Zambia Akui Kekurangan Skuadnya Jelang Lawan Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
4 Klub Eropa yang Menahun Puasa Gelar, Musim Ini Bakal Juara?
-
Euforia di Qatar! Suporter Indonesia Gelar Parade Merah Putih Sambut Piala Dunia U-17
-
Timnas Indonesia U-17 Kesampingkan Brasil Sebagai Lawan di Piala Dunia, Kenapa?
-
Kenal dari 2020, Aslinya Shin Tae-yong Dibongkar Eks Asisten, STY Sudah Dekat dengan Orang Ini
-
Catatan Ngeri Wasit Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Pimpin 5 Laga Keluarkan 21 Kartu Kuning
-
Qatar Punya Rekam Jejak Manis, Timnas Indonesia U-17 Diharapkan Lanjutkan Tren Positif
-
Pemain Timnas Indonesia Kuasai 3 Besar Klasemen Liga Thailand 2025/2026
-
Menang Tanpa Kebobolan Lawan Bali United, Bojan Puji Penampilan Teja Paku Alam