Suara.com - Tuan rumah Persipura Jayapura berhasil mengalahkan tamunya, Semen Padang, dengan skor tipis 1-0 dalam laga delapan besar Liga Super Indonesia (ISL) di Stadion Mandala, Kota Jayapuran, Papua, Sabtu (25/10/2014) sore.
Gol kemenangan tim berjuluk "Mutiara Hitam" itu dilesakkan oleh kapten tim Boaz Salossa di menit 61 setelah menerima umpan silang dari Ian Louis Kabes di sisi kiri pertahanan Semen Padang. Boaz yang musim ini tidak segarang musim lalu dalam membukukan gol karena sering berkutat dengan cedera kakinya itu, berhasil mengecoh tiga pemain bertahan "Kabau Sirah" dan melepaskan tendangan ke dalam gawang yang gagal dihalau kiper Fahrul Rozi.
Gol tersebut sontak saja diapresiasi oleh pemain-pemain Persipura dan penonton di Stadion Mandala karena lebih dari 60 menit lamanya skuat asuhan Jafri Sastra mampu menahan serangan tim yang sementara ini diasuh oleh empat asisten pelatih; Mettu Dwaramuir, Oswaldo Lessa, Fabio Tepedinho dan Chrisleo Yarangga setelah Jacksen F Tiago tidak menampakkan mukanya belakangan ini di Jayapura.
Pada babak pertama, Persipura dan Semen Padang bermain lambat, kedua tim terlihat saling membaca kekuatan masing-masing. Peluang tim tamu lewat kaki Nur Iskandar, Osas Saha dan Ezteban Vizcara juga beberapa kali mengancam gawang Persipura yang dikawal Yoo Jae Hoon. Namun tidak satupun yang mampu dikonversikan menjadi gol.
Begitu pula dengan serangan Persipura yang dibangun Robertino Pugliara, Boaz dan Ian Louis Kabes yang diplot sebagai striker, belum mampu menembus pertahanan tim lawan.
Di babak kedua, laga baru berjalan satu menit, Gerald Pangkali berhasil menggetarkan gawang tim tamu. Namun gol tersebut dianulir oleh wasit Oki Dwi Putra asal Bandung karena berbau off-side.
Pada menit 49, tim tamu menarik Jajang Paliaman dan memasukkan Hendra Adi Bayau dengan harapan serangan tim asuhan Jafri Sastra bisa mencetak gol. Masuknya Hendra Adi Bayau, terbukti serangan Semen Padang makin garang, umpan satu dua yang diperagakan Osas Saha, Ezteban dan Hendra berhasil membuat lini belakang Persipura ketar-ketir.
Terbukti Hendra berhasil melepaskan tendangan ke arah gawang di menit 57 namun berhasil ditangkap dengan sempurna oleh kiper Yoo.
Berselang tiga menit kemudian, pemain tengah Semen Padang Rudi mendapatkan kesempatan, hanya saja tendangan pemain bernomor punggung tujuh itu masih meninggi diatas mistar gawang Persipura.
Setelah asyik menyerang, gantian tim tuan rumah menyusur kiri pertahanan Semen Padang lewat kaki Ian Louis Kabes, satu dua gocekan mantan pemain timnas U-23 itu berhasil melepaskan umpang silang ke Boaz yang dikawal tiga pemain belakang.
Umpang tersebut berhasil dimanfaatkan dengan sempurna oleh kapten tim Boaz Salossa di menit 61. Skor 1-0 bertahan hingga laga usai.
Usai laga untuk kemenangan tim tuan rumah, pelatih Semen Padang Jafri Sastra mengatakan timnya sudah bermain baik. Hanya saja perjalanan panjang menyebabkan timnya kelelahan.
"Anak-anak sudah main bagus, Persipura lah yang memanfaatkan peluang emas sehingga bisa cetak gol. Sementara peluang emas Osas Saha di menit 81 karena kurang fokus," katanya.
Sementara itu, Asisten pelatih Persipura Mettu Dwaramuri memberikan apresiasi kepada Boaz TE Salossa dan kawan-kawan yang berhasil membukukan poin untuk menjaga peluang ke babak selanjutnya.
"Terima kasih untuk pemain dan pendukung Persipura. Ini hasil kerja keras semua pihak," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Waspada Kebangkitan! Malut United Diuji Rekor Mengerikan Semen Padang di Ternate
-
Pelatih Semen Padang Ungkap Celah Malut United, Optimisme Curi Poin di Ternate Terbuka Lebar
-
5 Kekalahan Beruntun! Semen Padang di Jurang Degradasi Super League, Misi Bangkit Dimulai
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
-
Persipura Resmi Tunjuk Rahmad Darmawan Sebagai Pelatih Baru
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Pelah Calvin Verdonk Marah-marah: Tidak Ada Gunanya
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
Rumor Panas! Guardiola Minta Man City Rekrut Vinicius Jr, Siapkan Mahar Rp2,6 T
-
Kenapa Adam Alis Cs Disetop Polisi usai Antar Persib Permalukan Selangor FC?
-
Here We Go! Alexander Isak Pulih dari Cedera, Siap Robek Gawang Man City
-
Cristiano Ronaldo: David Beckham Tampan, tapi Saya Sempurna
-
Hasil Super League: Bhayangkara FC Jinakkan Bali United 2-1, Damjanovic Jadi Pembeda di Lampung
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Prediksi Chelsea vs Wolves:The Blues Siap Balas Dendam di Stamford Bridge
-
Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA, Dilarang Main 4 Laga Bareng Timnas Indonesia