Bola / Liga Spanyol
Kamis, 23 Juli 2015 | 14:58 WIB
Pelatih Napoli Rafael Benitez meninggalkan lapangan setelah skuatnya dikalahkan Lazio. Reuters/Ciro De Luca

Suara.com - Pelatih Real Madrid Rafael Benitez merespon kabar tidak sedap akan hubungannya dengan Cristiano Ronaldo. Benitez justru memberikan pujian kepada pemain bintangnya memiliki semangat kompetitif.

Kabar tidak sedap tersebut mencuat menyusul insiden di tempat latihan ketika Ronaldo ketika satu golnya dianulir oleh Benitez. Hal itu membuat kabar hubungan pelatih baru Madrid dengan Ronaldo memanas.

Namun bicara kepada media sebelum melawan Manchester City di International Champions Cup dia tidak menampik hal itu, namun memilih untuk memuji kapten Portugal ini akan membantu kemenangan skuatnya.              

"Saya memiliki kesempatan sekarang untuk menghabiskan beberapa hari dengan dia (Ronaldo). Dia kompetitif, dia bermain untuk menang dan untuk itu alasan dia adalah pemain terbaik dunia," puji Benitez.

"Saya ingin semua pemain untuk bermain seperti itu. Melihat Ronaldo berlatih dari dekat. Saya dapat melihat apa yang dia lakukan sangat baik," tukas pelatih baru Real Madrid ini. (Scoresway)   

Load More