Suara.com - Arsenal menang telak atas Olympique Lyon di laga pramusim kali ini. Dalam laga pramusim yang dihelat di Prancis, Sabtu (25/7/2015) Arsenal mengkandaskan klub Ligue 1 tersebut dengan enam gol tanpa balas.
Olivier Giroud, Alex Oxlade-Chamberlain, Alex Iwobi, dan Aaron Ramsey mencetak gol dalam rentang waktu sembilan menit di babak pertama, sebelum Mesut Ozil dan Santi Cazorla ikut menyumbang gol setelah turun minum.
"Apa yang Anda inginkan pada pra musim adalah mendapati tim Anda bermain dalam kecepatan yang bagus dengan kohesi yang bagus," kata pelatih Arsene Wenger kepada para pewarta di Stadion Emirates.
"Gol-gol terbagi melalui keseluruhan tim, yang berarti secara kolektif kami bagus." Arsenal membuka keunggulan pada menit ke-29 ketika Giroud melompat menyambut tendangan bebas Ozil dan mengarahkan bola ke gawang, dan tim London itu menggandakan keunggulan mereka ketika Oxlade-Chamberlain melakukan penyelesaian mendatar.
Iwobi, keponakan dari mantan gelandang Nigeria dan Bolton Wanderers Jay-Jay Okocha yang berusia 19 tahun, mengubah skor menjadi 3-0 ketika ia menjangkau bola dengan kaki kirinya, dan Ramsey menambahi gol berikutnya untuk memastikan keunggulan tuan rumah.
Ozil mengemas gol kelima melalui penyelesaian mendatar setelah Ramsey dan Gorud melakukan pekerjaan bagus, dan Cazorla memberikan hantaman terakhir kepada klub Prancis itu pada menit ke-84 melalui tendangan bebas, yang bergulir ke bawah pagar pemain Lyon.
Arsenal akan menghadapi tim Jerman VfL Wolfsburg, yang kalah 1-2 dari Villarreal, pada Minggu dan dapat mengamankan trofi dengan kemenangan. (Reuters)
Berita Terkait
-
Rodrygo Tegaskan Setia di Real Madrid, Tapi Ada Syaratnya...
-
Bantah akan Tinggalkan Arsenal, Leandro Trossard: Selalu Ada Rumor Seperti Itu
-
Martin Odegaard Alami Cedera Lutut, Batal Perkuat Timnas Norwegia
-
Arsenal dan Man City Saling Sikut Dapatkan Bintang Muda PSG Warren Zaire-Emery
-
Klasemen Liga Inggris Pekan ke-7: Liverpool Tumbang, Arsenal Rebut Puncak Klasemen
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Masih Ada Harapan! Begini Skenario Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Meski Kalah dari Arab Saudi
-
Harga Emas Hari Ini: Antam di Pegadaian Rp 2,4 Juta per Gram, UBS dan Galeri 24 Juga Naik!
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
Terkini
-
Patrick Kluivert Ungkap Kondisi Calvin Verdonk, Absen Lawan Irak?
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Berpeluang Disalip Korea Utara
-
Masih Ada Harapan! Begini Skenario Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Meski Kalah dari Arab Saudi
-
Kata-kata Marc Klok usai Timnas Indonesia Tumbang Lawan Arab Saudi
-
Patrick Kluivert Ingin Timnas Indonesia Segera Alihkan Fokus Lawan Irak
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Buruk Lawan Arab Saudi
-
Patrick Kluivert Sebut Timnas Indonesia Bertarung seperti Singa
-
Kata-kata Menyentuh Jay Idzes Usai Timnas Indonesia Terancam Batal ke Piala Dunia 2026
-
Patrick Kluivert: Saya Bukan Pelatih Pintar Cari Alasan
-
Penyesalan Patrick Kluivert Usai Timnas Indonesia Dihajar Arab Saudi