Suara.com - Tim Pusamania Borneo Football Club (PBFC) berhasil menundukan tamunya Persib Bandung dengan skor 3-2, pada putaran pertama babak delapan besar Piala Presiden 2015, di Stadion Segiri Samarinda, Minggu.
Pada pertandingan yang disaksikan ribuan pedukung itu kedua tim tampil dalam tempo tinggi dan berkali-kali melakukan jual beli serangan.
Tim tamu Persib Bandung unggul lebih dulu di menit keenam, melalui pemain asal Montenegro Ilija Spasojevic. Namun beberapa menit kemudian tim tuan rumah berhasil menyamakan skor, melalui gol yang dicetak oleh Arpani pada menit ke-11.
Tendangan menggantung Arpani di luar kotak pinalti gagal di tepis oleh penjaga Gawang Persib, Made Wirawan yang sedikit maju di depan gawangnya. Skor imbang 1-1 ini bertahan hingga waktu turun minum.
Masuknya dua pemain baru asal Papua yakni Tinus Pae dan Feri Pahabol, yang diterapkan oleh pelatih PBFC Iwan Setiawan ternyata membuahkan hasil positif pada timnya.
Terbukti pergerakan penyerang PBFC Boaz Salosa cukup leluasa untuk menembus pertahanan tim Persib Bandung.
Pada menit 68, Boaz berhasil mencetak gol melalui tendangan keras kaki kirinya di luar kotak penalti.
Berselang tiga menit kemudian pemain asal tim Persipura tersebut berhasil menggandakan keunggulan tuan rumah, dengan gol melalui sontekan kaki kirinya, memanfaatkan umpan terobosan dari rekannya Afandi.
Ketinggalan dua gol, tak membuat pemain Persib Bandung patah semangat, justru anak asuh Jajang Nurjaman terus meningkatkan daya serang agar bisa memperkecil keunggulan tim tuan rumah.
Upaya tim Persib Bandung, akhirnya membuahkan hasil, ketika pemain bertahan Vladimir Vujovic mampu memanfaatkan peluang dengan tendangan voli pada menit ke-82.
Tendangan keras Vladimir memanfaatkan umpan tendangan bebas Firman Utina gagal di antisipasi oleh penjaga gawang PBFC Galih Sudaryono.
Hingga tambahan waktu dua menit yang diberikan oleh wasit Iwan Sukaca , skor 3-2 untuk keunggulan tuan rumah bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Kemenangan tipis tersebut membuat peluang tim PBFC menembus babak semi final terbuka lebar.
Sedangkan untuk tim Persib, harus bekerja ektra keras lagi agar bisa membalas kekalahan minimal dua gol pada putaran kedua di Bandung, bila ingin masuk sebagai semi finalis. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Nasib Terkini Ole Romeny, Sukses Cetak Gol dan Bikin Oxford United ke Babak 4 Piala FA
-
Selain Cesar Meylan, Ada 1 Asisten Pelatih Lagi yang Diboyong John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Sisi Lain John Herdman, Ternyata Sangat Sayang pada Keluarganya
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!