Suara.com - Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Irjen Pol. Tito Karnavian, memerintahkan jajarannya untuk langsung menangkap para perusuh di laga Final Piala Presiden 2015 yang akan digelar besok (18/10/2015) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Perintah itu merupakan satu dari tiga instruksi Tito, Sabtu (17/10/2015), ketika ia memimpin geladi bersih pengamanan laga antara Persib Bandung melawan Sriwijaya FC.
"Jika ada tindak pidana, langsung tangkap," tegas Tito.
Ia juga mengatakan bahwa para personel pengamanan harus memprioritaskan daerah rawan, memeriksa kembali jalur-jalur yang dinilai berpotensi bahaya, dan fokus pada tempat bertugas.
"Identifikasi daerah rawan, bekerjasama dengan polres setempat. Ingat, kita bukan penonton. Kita satuan pengamanan," tegas Tito
Laga Final Piala Presiden sendiri telah memaksa polisi menetapkan status Siaga Satu di Jakarta, karena adanya potensi kericuhan antara pendukung, khususnya antara bobotoh - sebutan bagi pendukung Persib Bandung dengan Jakmania, fans Persija Jakarta, tuan rumah laga itu.
Pengamanan Final Piala Presiden 2015 sendiri rencananya melibatkan unsur dari Polda Metro Jaya, Brimob, TNI, dan Satpol PP. Diperkirakan 10.000 petugas keamanan akan berjaga di seluruh Jakarta jelang laga yang mengundang puluhan ribu penonton tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda
-
Lawan Kuat dari Eropa! Bulgaria Dikabarkan Bakal Tantang Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Here We Go! Vinicius Resmi Perkuat Dewa United di Putaran Kedua BRI Super League
-
Pemain Timnas Indonesia ini Punya Peran Signifikan dari Win Streak Persib Bandung
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia