Suara.com - Inter Milan mendapatkan hasil positif dalam pertandingan pekan ke-11 Liga Italia Seri A, Sabtu (31/10/2015) waktu setempat.
Bermain di kandang sendiri, Inter sukses menaklukkan tim teratas klasemen sementara yakni AS Roma, dengan skor 1-0. Berkat hasil itu, Inter pun ganti mengambil alih sementara puncak klasemen, di mana dua tim lainnya (Napoli dan Fiorentina) masih baru akan bertanding Minggu (1/11).
Pertandingan sendiri bisa dikatakan berjalan relatif imbang, dengan serangan yang silih berganti dialirkan oleh kedua tim. Namun nyatanya Inter-lah yang memetik poin dari laga ini, berkat gol Gary Medel di menit ke-31, memanfaatkan bola dari Stevan Jovetic.
Upaya Roma mendapatkan gol balasan nyatanya selalu kandas, tidak saja di sisa babak pertama, namun juga hingga pertandingan berakhir. Sementara sebaliknya Inter, juga tak mampu lagi menambahkan gol kemenangannya.
Namun yang pasti, hasil itu adalah hasil positif bagi Inter yang kini mengemas 24 poin dari 11 pertandingan, unggul 1 poin atas Roma. Dua tim papan atas lainnya yakni Napoli dan Fiorentina, saat ini baru mengemas 21 poin dari 10 pertandingan.
Napoli pada Minggu (1/11) akan bertanding ke kandang Genoa. Sedangkan Fiorentina akan menjamu tim papan bawah Frosinone, di Stadion Artemio Franchi.
Kemenangan Juve
Satu-satunya pertandingan lain pada Sabtu adalah antara tuan rumah Juventus melawan Torino, yang dimainkan lebih awal. Laga derby sesama klub kota Turin ini akhirnya dimenangkan Juve dengan skor 2-1.
Juve membuka kemenangan lebih dulu di menit ke-19, lewat kaki Paul Pogba. Gol yang tergolong spektakuler itu pun membuat Juve unggul 1-0, yang bertahan sampai turun minum.
Di babak kedua pada menit ke-51, Torino nyatanya mendapatkan gol balasan yang ditunggu, lewat Cesare Bovo yang memanfaatkan bola dari Danielle Baseli. Juve pun ketar-ketir karena terancam bisa saja kalah lagi, sementara Torino makin bersemangat.
Namun akhirnya pada injury time, atau tepatnya menit ke-93, Juve mendapatkan juga gol kemenangannya. Kali ini, gol penambah tiga poin untuk Juve itu dibuat oleh Juan Cuadrado, memanfaatkan bola dari Alex Sandro.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Selain Bulgaria,1 Negara Ini Juga Jadi Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Media Vietnam Soroti 3 Pemain Keturunan yang Bisa Jadi Amunisi Baru Timnas Indonesia
-
Disebut akan Lawan Timnas Indonesia, Berapa Ranking FIFA Bulgaria?
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Pemain Muda Lokal di Balik Keganasan Malut United Musim ini, Timnas Indonesia Wajib Coba?
-
Kabar Teranyar Kontrak Mees Hilgers Bersama FC Twente, Bagaimana Nasibnya?
-
Diincar Manchester United, Conor Gallagher Pilih Berlabuh ke Tottenham Hotspur
-
Perkenalan John Herdman Dikomentari Media Vietnam, Bahas Soal Proses
-
Prestasi Peter White Sebagai Pelatih Inggris Tersukses di Timnas Indonesia, John Herdman Gentar?
-
Alasan Fajar Fathur Rahman Tinggalkan Borneo FC demi Gabung Persija Jakarta