Suara.com - Surabaya United sukses menaklukkan Persela Lamongan 4-3 . Adalah Evan Dimas yang memastikan kemenangan Surabaya di babak penyisihan grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jumat (27/11/2015).
Pada babak pertama, Surabaya United mampu unggul atas Persela Lamongan, 1-0 di menit 11 melalui tendangan pojok Evan Dimas. Bola mengarah ke gawang Persela dan diterima pemain belakang. Bola rebound lalu mengarah ke Pedro Javier yang berdiri bebas di kotak 16. Tanpa ampun, Pedro mencocor bola ke gawang Persela yang dijaga Choirul Huda sehingga skor menjadi 1-0 untuk Surabaya United.
Surabaya United meningkatkan tensi permainan ke jantung pertahanan Persela, akan tetapi Persela Lamongan mampu membalas gol Surabaya United di menit 31 lewat sundulan Emile Mbamba, dari tendangan bebas Taufiq Kasrun. Skor imbang 1-1.
Skor 1-1 membuat Surabaya United makin bernafsu menambah gol. Dari beberapa peluang, Surabaya United bisa menambah pundi gol di menit 42, dimana umpan silang Fathurochman diterima Rudi Widodo di kotak 16.
Sedikit menggocek bola, Rudi melepaskan tendangan keras dan menjebol gawang Persela, 2-1 untuk Surabaya United.
Di babak kedua, Surabaya United langsung tampil menyerang demi memperjauh jarak keunggulan. Tepatnya di menit ke 52 Fandi Eko Utomo berhasil memanfaatkan umpan silang. Skor menjadi 3-1.
Merasa di atas angin, Surabaya United harus mendapatkan pil pahit setelah kiper Thomas dinyatakan melanggar Dendi Sulistiawan di dalam kotak pinalti. Sang eksekutor Emilie Mbamba memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan memperpendek ketertinggalan dan merubah skor menjadi 3-2.
Persela pun mulai menunjukkan kerja kerasnya menjelang waktu jeda minum. Tim asuhan Didik Ludianto ini pun tampil lebih agresif. Tendangan keras Mbamba masih bisa diblok dengan keras oleh kiper Surabaya United Thomas. Namun, bola muntah disundul pelan oleh Yogi Novrianto di menit ke 68. Skor imbang 3-3.
Menjelang akhir pertandingan, di menit ke 86 Evan Dimas Darmono berhasil membawa kemenangan Surabaya United setelah bola liar tak mampu ditangkap oleh Choirul Huda dan skor 4-3 hingga usai pertandingan.
Pelatih Surabaya United, Ibnu Grahan mengaku puas dengan permainan anak-anaknya kali ini. "Saya angkat topi untuk permainan anak-anak kali ini karena bisa bermain maksimal," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
5 Transfer Pemain yang Tak Pernah Diduga Tapi Terjadi di Indonesia
-
Evan Dimas Main di Mana Sekarang? Kedapatan Main Tarkam dengan Gaji 3 Digit
-
Siapa Beto Goncalves? Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Kini Terdampar di Liga 2 Indonesia
-
Pemain Keturunan Timnas Indonesia Jadi Striker Klub Liga 2 Persela Lamongan
-
Bedanya Makin Jauh, Hwang Hee-chan Sibuk di Liga Inggris, Evan Dimas Main Tarkam
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Wonderkid Persija Jakarta Cuma Bisa Geleng-geleng Dikasih Banyak Menit Tampil Pelatih Brasil
-
Persija Jakarta Bersyukur Bisa Bobol Gawang Madura United di Awal, Jika Tidak ...
-
Tak Mudah Cari Pelatih Timnas Indonesia, Erick Thohir Harus Dapatkan Lagi kepercayaan Internasional
-
3 Kriteria Pemain Timnas Indonesia Pilihan Indra Sjafri di FIFA Matchday November 2025
-
Kata-kata Indra Sjafri Bakal Pimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025
-
Ngeri! Eks Manchester United Patahkan Tulang Kepala Rekan Setim
-
Erick Thohir Pastikan 3 Sosok Ini Tetap Bersama PSSI, Termasuk Simon Tahamata
-
Bojan Hodak: Ada Parasit di Tubuh Thom Haye
-
Intip Kekuatan Honduras, Lawan Timnas Indonesia U-17 yang Diperkuat Anak Eks Bomber Inter Milan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?