Suara.com - AS Roma dan Real Madrid masih sama-sama berpeluang mencatatkan hasil positif di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Dalam laga yang dihelat di Stadio Olimpico, untuk sementara kedua tim harus puas bermain imbang setelah gagal mengubah papan skor di 45 menit babak pertama.
Jalannya Pertandingan
Permainan tempo lambat mengawali jalannya laga antara AS Roma kontra Real Madrid di Stadio Olimpico. Madrid yang mendominasi penguasaan bola di awal pertandingan, lebih banyak menunggu celah untuk bisa mendobrak pertahanan tuan rumah.
Hingga 20 menit pertama, bola lebih banyak bergulir di tengah lapangan. Kedua tim kerap melakukan salah umpan sehingga sejumlah pelanggaran mewarnai perebutan bola di lini tengah.
Pressing ketat yang dilakukan pemain Roma terhadap Ronaldo, memaksa pelatih Zinedine Zidane mengubah sedikit strategi serangan. Marcelo dan Isco terlihat lebih berperan dalam membangun serangan.
Peluang pertama bagi Madrid akhirnya datang di menit 34. Menyambut umpan Ronaldo dari sisi lapangan, Marcelo yang bergerak ke tengah langsung melepaskan tendangan namun bola masih melebar tipis dari gawang Szczesny.
Memasuki menit 44, giliran Roma yang mendapat peluang emas. Berawal dari umpan lambung Nainggolan, El Shaarawy yang menusuk dari sisi kiri lapangan nyaris membuat publik Olimpico bersorak.
Sayang, saat hendak melepaskan tendangan, Varane berhasil menutup ruang sehingga hanya berbuah tendangan sudut. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.
Susunan Pemain:
AS Roma (4-3-3): Szczesny; Florenzi, Manolas, Rudiger, Digne; Pjanic, Vainqueur, Nainggolan; Salah, El Shaarawy, Perotti.
Cadangan: Dzeko, Totti, Maicon, Falque, De Rossi, Keita, De Sanctis.
Real Madrid (4-3-3): Navas; Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Modric, Kroos, Isco; James, Ronaldo, Benzema.
Cadangan: Nacho, Casilla, Casemiro, Kovacic, Vazquez, Jese, Danilo.
Berita Terkait
-
Alvaro Arbeloa Sebut Vinicius Junior Layaknya Kapten Usai Real Madrid Dipermalukan Tim Divisi Kedua
-
Real Madrid Kalah Memalukan, Vinicius Junior Jadi Korban Serangan Rasial
-
Real Madrid Masih Mending, Ini Cerita Chelsea Dipermalukan Tim Gurem di Rumah Sendiri
-
Gerard Pique Tertawakan Debut Pahit Alvaro Arbeloa Bersama Real Madrid
-
Dani Carvajal Murka dan Blak-blakan: Real Madrid di Titik Terendah!
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Legenda Sassuolo Puji Setinggi Langit Performa Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes
-
Andy Robertson Beri Sinyal Tinggalkan Liverpool Musim Panas 2026
-
Prediksi Skor Manchester United vs Manchester City: Ujian Berat Michael Carrick di Derby Manchester
-
Miliano Jonathan Resmi Gabung Excelsior: Berharap Dapat Menit Bermain
-
Lolos Otomatis, Timnas Indonesia U-17 Masuk Pot 2 Drawing Piala Asia U-17 2026
-
Menerka Taktik Carrick Hadapi Pep Guardiola: Kunci Erling Haaland, Mainkan Maguire
-
Pelatih Thailand Senang Tidak Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
-
Kata-kata Thomas Frank usai Pelatih Keturunan Indonesia Gabung ke Tottenham Hotspur
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan