Suara.com - Tim verifikasi PT Gelora Trisula Semesta (GTS) selaku operator Indonesia Soccer Championship (ISC) meminta manajemen PSM Makassar membenahi beberapa item di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging yang sudah tidak sesuai standar.
Anggota tim verifikasi, Somad di Makassar, Senin, mengatakan beberapa item yang harus segera dibenahi agar Stadion Mattoanging bisa digunakan sebagai kandang PSM itu diantaranya kondisi lampu, bench pemain serta pagar pembatas penonton.
"Khusus untuk bench pemain memang kelihatannya sudah tidak memenuhi standar sehingga sudah seharusnya diganti. Kami minta manajemen memasang porteble yang transparan dengan kapasitas 14 orang," katanya.
Sementara untuk masalah lampu atau pencahayaan, dirinya mengaku tentu harus memenuhi sesuai standar yang ditentukan. Seperti pada beberapa verifikasi sebelumnya, untuk standar pencahayaan lampu memang sesuai regulasi yakni minimal 800 lux.
Sedangkan terkait masalah tinggi tiang gawang, dirinya mengaku tentunya tidak terlalu berat untuk dibenahi. Namun pihaknya meminta agar segera dilakukan agar stadion tersebut bisa menjadi hombase PSM saat menjamu lawan-lawannya di ISC 2016.
Ia menjelaskan, dari hasil peninjauan yang dilakukan hari ini selanjutnya akan dilaporkan atau disampaikan kepihak operator di Jakarta.
"Namun sebelumnya, kami akan berdiskusi dahulu dengan manajemen PSM untuk diketahui tentang apa saja yang kurang. Selanjutnya kita sampaikan ke operator, dan kemudian pihak operator yang sampaikan secara resmi ke klub," ujarnya.
Direktur Klub PSM Makassar, Sumirlan sebelumnya mengaku optimistis Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulawesi Selatan akan lolos verifikasi pada 28 Maret 2016.
Berdasarkan konfirmasi dari pihak penyelenggara, ada sekitar delapan item atau kriteria yang akan masuk menjadi penilaian kelayakan setiap stadion untuk digunakan sebagai lokasi pertandingan Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.
Delapan item yang menjadi fokus penilaian itu diantaranya masalah keamanan, fasilitas atau sarana dan prasarana, akses atau jalur tim dan evakuasi, kondisi lapangan, dan lampu karena direncanakan untuk pertandingan malam.
Mengenai hal itu, manajemen mengaku tidak mempersoalkan. Apalagi stadion itu sebelumnya sudah beberapa kali diverifikasi dan pada akhirnya dinyatakan lolos dan layak menjadi kandang tim "Juku Eja" "Kami tentu optimistis lolos. Apalagi stadion ini juga sebelunya telah dinyatakan lolos saat persiapan tampil di Indonesia Super League (ISL) sebelumnya," sebutnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Persib Menang Tipis, Bojan Hodak: Permainan Kami di Babak Kedua Jelek
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Sempat Didekati MU, Emiliano Martinez Kini Masuk Radar Inter Milan
-
Inter Milan Dipermalukan Arsenal, Kepemimpinan Wasit Joao Pinheiro Tuai Pujian
-
Cetak Brace ke Gawang AS Monaco, Mbappe Kini Sejajar dengan Cristiano Ronaldo
-
Federico Barba Dipastikan Bertahan di Persib Bandung
-
Gagal Bersinar di Arsenal, Cerita Brooklyn yang Terbebani dengan Label Anak David Beckham
-
Gareth Bale Bongkar Alasan Xabi Alonso Gagal di Real Madrid: Bukan Soal Taktik, tapi...
-
Bikin Arsenal Sejago Sekarang, Mikel Arteta Dapat Ilmu Taktik dari Mana?
-
Cetak Sejarah 140 Tahun, Arsenal Memang Favorit Juara Liga Champions Musim Ini
-
Hoax! Foto Ivar Jenner Photoshoot Pakai Jersey Persija Ternyata Manipulasi AI
-
Prediksi Skor Bayern Munich vs Union SG: Die Roten Pesta Gol Lagi?