Suara.com - Gareth Bale tampaknya masih belum bisa melupakan kegagalan Real Madrid menjuarai La Liga musim lalu. Seperti diketahui, Madrid hanya terpaut satu poin dari rival abdinya, Barcelona, yang sukses pertahankan mahkota La Liga.
Situasinya makin membuat Bale 'gemes' lantaran sejak pindah ke Madrid dari Tottenham Hotspur pada 1 September 2013, hanya gelar La Liga-lah yang belum pernah dirasakan Bale.
Tercatat, selama perkuat Madrid, mega bintang Wales ini telah dua kali memenangi Liga Champions, dan masing-masing satu trofi Piala Raja Spanyol, Piala Dunia Antar Klub, dan Piala Super Eropa.
Sementara, terakhir kali klub asal ibu kota Spanyol itu menjuarai kompetisi La Liga, di musim 2011/12, saat masih dilatih pelatih kontroversial, Jose Mourinho, yang kini memanajeri Manchester United.
Real telah memenangi dua pertandingan pembuka La Liga musim ini, dimana Bale menyumbang dua gol saat menang 3-0 di markas Real Sociedad pada laga perdana, 21 Agustus lalu.
Madrid akan menjalani laga lanjutan La Liga setelah jeda internasional menghadapi Osasusa, Sabtu (10/9/2016), di Santiago Bernabeu.
"Penting bagi kami untuk memenangi liga tahun ini karena sudah lama sejak kami terakhir kali memenanginya," kata Bale, 27 tahun. "Itulah fokus kami pada tahun ini, meski kami ingin memenangi semua trofi, termasuk Liga Spanyol."
"Saya bersemangat mengenai pertandingan kami melawan Osasuna. Mereka akan menyulitkan kami, namun itu akan menjadi fantastis sebab kami memiliki tim lengkap yang dapat dimainkan," sambung Bale.
Real menjadi tim terbanyak yang mengoleksi gelar Liga Spanyol dengan 32 gelar. Namun, Barcelona telah meraih enam gelar dari delapan musim terakhir.
"Di Madrid kami bermimpi memenangi semuanya dan ketika kami memasuki kompetisi apapun, kami ingin memenanginya, Piala Raja Spanyol, La Liga, dan Liga Champions. Kami menginginkan semuanya," ujar Bale. (Reuters/Antara)
Berita Terkait
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso, Arbeloa Jadi Pengganti: Keputusan Tepat atau Terburu-buru?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?