Suara.com - Berlaga di Emirates Stadium, Arsenal dan PSG harus puas berbagi satu poin setelah bermain imbang 2-2. Dengan demikian, PSG yang unggul jumlah gol tetap bertahan di posisi puncak klasemen sementara Grup A.
Mengantongi 11 poin, baik PSG maupun Arsenal sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. Dengan satu pertandingan tersisa, keduanya akan bersaing untuk memperebutkan posisi juara grup.
Jalannya Pertandingan
Menjamu PSG di Emirates Stadium, Arsenal nyaris kecolongan di awal laga. Berniat menghalau bola, Koscielny yang kurang waspada justru memberikan ruang kepada Blaise Matuidi yang menyambar bola dengan cepat.
Beruntung bagi tuan rumah, ada Aaorn Ramsey yang berhasil menghalau laju pemain timnas Prancis itu sebelum sempat melepaskan tendangan ke arah gawang.
Tekanan dari PSG berlanjut. Bahkan kali ini Edinson Cavani nyaris menggetarkan gawang Ospina. Sayang pemain Uruguay itu sedikit terlambat menyambut umpan silang Meunier.
Memasuki menit 15, keberuntungan kembali berpihak pada Arsenal. Meneruskan umpan Cavani, Thiago Silva mengarahkan bola ke sudut gawang. Namun bola yang sudah berada di mulut gawang berhasil dibuang oleh Gibbs.
Terus menekan, upaya keras anak-anak asuh Unai Emery akhirnya membuahkan hasil. Menyambut sodoran bola dari Matuidi, Cavani yang lepas dari kawalan dengan leluasa menceploskan bola ke dalam gawang. PSG memimpin 0-1.
Kecolongan di pertengahan laga, Arsenal langsung bereaksi. Serangan demi serangan dilancarkan demi gol penyeimbang.
Peluang yang ditunggu-tunggu akhirnya datang jelang turun minum. Wasit menunjuk titik putih setelah Krychowiak menjatuhkan Alexis Sanchez di kotak terlarang.
Olivier Giroud yang maju sebagai eksekutor, tanpa ragu menjebol gawang Ospina sekaligus menutup babak pertama dengan skor 1-1.
Di babak kedua, pertarungan kedua tim semakin sengit. Bermain dengan tempo tinggi, kedua tim bertukar serangan.
Sembilan menit bola bergulir di babak kedua, PSG nyaris kembali memimpin. Sayang, bola hasil tendangan bebas Lucas dimentahkan mistar gawang.
Arsenal ternyata lebih beruntung di menit 60. Berhasil menciptakan kemelut di depan gawang PSG, kesalahan yang dibuat pemain tim tamu justru membalikkan keadaan.
Marco Verratti yang berniat membantu pertahanan jusru menjebol gawangnya sendiri dan mengubah skor menjadi 2-1.
Akan tetapi keunggulan The Gunners hanya bertahan 17 menit. PSG yang lebih dominan dalam menyerang kembali membungkam publik Emirates Stadium setelah Lucas Moura menyeimbangkan papan skor menjadi 2-2 di menit 77.
Berselang dua menit, peluang emas di dapat Cavani. Lepas dari kawalan, Cavani tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Ospina. Beruntung bagi Arsenal, Ospina dengan sigap membaca arah bola lob yang dilepaskan Cavani.
Tekanan terus dilancarkan PSG di sisa waktu pertandingan. Namun hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-2 tetap bertahan.
Susunan Pemain:
Arsenal (4-2-3-1): Ospina; Jenkinson, Mustafi, Koscielny, Gibbs; Coquelin, Ramsey; Alexis, Ozil, Iwobi; Giroud.
Cadangan: Cech, Gabriel, Walcott, Oxlade-Chamberlain, Monreal, Xhaka, Elneny.
PSG (4-3-3): Areola; Meunier, Marquinhos, Silva, Maxwell; Verratti, Krychowiak, Motta; Lucas, Cavani, Matuidi.
Cadangan: Trapp, Kimpembe, Ben Arfa, Jese, Nkunku, Augustin, Ikone.
Berita Terkait
-
Riak-riak Kecil di Internal Arsenal, Declan Rice Kedapatan Ribut dengan Tangan Kanan Arteta
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Direkrut Persik Kediri, Begini Statistik Eks Arsenal dan Barcelona Jon Toral
-
Gebrakan Transfer Super League, Persik Kediri Resmi Rekrut Mantan Gelandang Arsenal
-
Chelsea Kalah dari Arsenal, Liam Rosenior Kerepotan Redam Emosi Enzo Fernandez
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Real Madrid di Titik Terendah, Alvaro Arbeloa Mohon Dukungan kepada Sosok Ini
-
Media Belanda Anggap Excelsior Bikin Keputusan Tepat Datangkan Miliano Jonathans
-
Link Streaming Derby Manchester Malam Ini, Prediksi Skor Man United vs Man City
-
Joey Pelupessy Sukses Jaga Asa Promosi Lommel SK, Tuntaskan Janji atau Gabung Persib?
-
120 Menit Neraka! Kim Sang-sik Puji Mental Baja Vietnam U-23, John Herdman Wajib Waspada
-
Datang Saat Genting, Miliano Jonathans Harapkan Dukungan Pemain ke-12 Excelsior
-
Sindiran Menohok Pep Guardiola Jelang Derby Manchester di Old Traffrod Malam Ini
-
Belajar dari Era Peter Withe, Hamka Hamzah Pasang Harapan Besar ke John Herdman di Timnas Indonesia
-
Segrup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi Sosok John Herdman
-
Lupakan Gagal ke Piala Dunia 2026, Kevin Diks Kobarkan Semangat untuk Piala Asia 2027