Suara.com - PSM Makassar mencoba berbenah. Tiga dari empat pemain asing yang berasal dari Brasil itu masuk pantauan PSM di Malaysia untuk memperkuat tim "Juku Eja" di Indonesia Super League (ISL) 2017.
CEO PSM Munafri Arifuddin menyatakan tiga pemain tersebut masing-masing Wesley Dos Santos (bek), Marcus Vinicius(striker) serta Gilberto Fortunato yang juga berposisi sebagai penyerang.
"Saya bersama Pelatih Kepala PSM Makassar Robert Rene Alberts memang tengah memantau beberapa pemain untuk melihat apakah bisa bergabung dalam tim atau tidak," kata Munafri saat dikonfrmasi, Kamis (29/12/2016) .
Sementara satu pemain lain yang juga tengah dilihat kemampuannya yakni seorang bek asal Latvia bernama Ritus Krjauklis.
Mengenai tersiarnya empat nama itu, dirinya juga mengaku terkejut setelah sudah masuk ke media. Sebab, kata dia, dirinya belum pernah membahas atau membocorkan soal nama-nama itu karena belum bisa memastikan nasib para pemain yang bersangkutan.
Namun demikian, dirinya juga tidak membantah jika empat nama itu memang menjadi alasan sehingga dirinya harus jauh-jauh berangkat ke Malaysia dalam berburu pemain.
Terkait peluang diantara pemain itu untuk direktut, manajemen PSM menegaskan belum bisa memastikan apakah akan memanggilnya untuk bergabung dalam pemusatan latihan sekaligus seleksi pemain di Bali, 23 Januari 2017.
Pria yang akrab disapa Appi itu juga belum berani beradai-andai atau memberikan penilaian karena baru melihat penampilan mereka di atas lapangan.
"Namun yang pasti masalah penilaian pemain kita serahkan sepenuhnya kepada Pelatih Kepala PSM Robert Rene Alberts,"ujarnya.
Saat ini, PSM Makassar hanya menyisakan satu pemain asing asal Belanda yakni Wiljan Pluim. Pemain berposisi sebagai gelandang serang itu tetap dipertahankan karena dinilai mampu memberikan kontribusi besar bagi PSM saat membela di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.
Sementara tiga pemain asing lainnya yakni Kwon Jun (bek/Korea Selatan) Ronald Hikspoor (gelandang bertahan/Belanda) serta Luiz Ricardo asal Brasil yang berposisi sebagai penyerang akhirnya harus dilepas karena dinilai kurang memberikan kontribusi nyata.
"Untuk pemain yang menjadi incaran tentu berdasarkan posisi. Kemarin (TSC) kita sangat rawan di belakang dan itu terbukti dengan banyak kemasukan yang dialami sepanjang keterlibatan kita di TSC,"sebutnya. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Persib Menang Tipis, Bojan Hodak: Permainan Kami di Babak Kedua Jelek
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
5 Pemain Keturunan Bisa Jadi Kunci Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Jebolan Europa League Selangkah Lagi Perkuat Persija Jakarta, Siapa Dia?
-
Setelah Ivar Jenner, Persija Siapkan Kejutan Besar, Ragnar Oratmangoen ke Jakarta?
-
Gol Cepat Beckham Putra ke Gawang Persija Jadi Ajang Pembuktian Khusus bagi John Herdman
-
2 Kelebihan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Versi Erick Thohir
-
Umuh Muchtar Pastikan Persib Rekrut Pemain Asing Baru, Besok Sudah Ikut Latihan?
-
Alasan Arteta Lepas Ethan Nwaneri ke Marseille: Dia Butuh Jam Terbang yang Lebih Layak
-
Liga Champions: Arne Slot Beri Sinyal Mo Salah Starter Meski Baru Pulang dari Piala Afrika
-
Kans MU Hajar Persija Jakarta Sangat Besar
-
Jayden Oosterwolde: Mereka Hubungi Saya Tiap bulan, Apakah Ingin Bermain untuk Timnas Indonesia