Suara.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, mengaku tak punya hasrat berteman dengan penyerang Chelsea, Diego Costa, jika dirinya masih aktif bermain di lapangan hijau.
Namun begitu, sebagai manajer, Klopp mengaku sangat menginginkan karakter pemain seperti Costa. Menurutnya, penyerang keturunan Brasil asal Spanyol itu memiliki semangat tanding yang luar biasa.
Pernyataan ini disampaikan Klopp usai timnya ditahan imbang Chelsea 1-1 dalam lanjutan Liga Inggris di Anfield, Selasa (31/1/2017) atau Rabu dini hari WIB.
Dalam laga itu, The Blues unggul lebih dulu lewat gol indah David Luiz hasil tendangan bebas di menit ke-24. Tuan rumah baru bisa menyamakan kedudukan lewat sundulan Georgino Wijnaldum pada menit ke-57.
Chelsea punya kesempatan membawa pulang poin penuh saat wasit Mark Clattenburg memberikan hadiah penalti untuk mereka setelah Costa dijatuhkan pemain lawan di kotak terlarang.
Keputusan ini sedikit berbau kontroversi. Pasalnya, dalam tayangan ulang, tampak Costa seperti orang yang menjatuhkan diri--diving--, bukan karena pelanggaran pemain lawan.
Beruntung bagi Liverpool, Simon Mignolet mampu mementahkan tendangan penalti Costa di menit ke-76, dan membuat kedua tim harus berbagi poin satu saat pertandingan usai.
"Jika saya bermain melawan Costa, saya tidak akan pernah bisa menjadi teman (dengan dia)," kata Klopp, 49 tahun, usai pertandingan.
"Tapi, jika Anda memiliki dia di tim Anda, itu akan jauh lebih menyenangkan. Dia seorang pejuang. Apa yang (Antonio) Conte lakukan dengan Chelsea saat ini luar biasa, tapi Chelsea tanpa Costa (siapa yang akan tahu)?" lanjutnya.
Baca Juga: Melorot ke Posisi 10, Marquez: Ini Baru Pramusim
Hasil imbang ini sendiri membuat Liverpool belum lagi meraih kemenangan dalam empat laga terakhir. Sebelumnya, The Reds menelan tiga kekalahan beruntun, yakni dari Swansea City, Southampton, dan Wolverhampton Wanderes. (Soccerway)
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Bukan Cuma Wonderkid Man United, Ini 3 Pemain Mali yang Bisa Repotkan Timnas Indonesia U-22
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Mali U-22, Siapa Dicoret?
-
Italia Diambang Gagal Lolos (Lagi) ke Piala Dunia, Gennaro Gattuso Bisa Jadi Juru Selamat?
-
Pelatih Jay Idzes Minta Suporter Jangan Terlalu Lama Romantisme Masa Lalu
-
Begini Isi Roadmap 3 Halaman PSSI yang Kontroversi di Media Sosial
-
Update Cedera Benjamin Sesko: MU Terancam Kehilangan Sang Bomber hingga 2026
-
Channel Live Timnas Indonesia vs Timnas Mali U-22 Selasa Malam di Leg 2 Laga Uji Coba
-
Setelah Adrian Wibowo, Muncul Pemain Keturunan di Amerika yang Tertarik Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Mali U-22 di Leg 2, Awas Dibantai Lagi
-
Soroti Rumor Jesus Casas ke Timnas Indonesia, Media Irak: Dia Bisa Sukses dengan Mudah