Suara.com - Pusamania Borneo FC secara mengejutkan berhasil menembus partai final Piala Presiden 2017 dengan menyingkirkan juara bertahan, Persib Bandung di babak semifinal. Di partai puncak, skuat berjuluk Pesut Etam itu akan berhadapan dengan Arema FC di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu (12/3/2017).
Pelatih PBFC Ricky Nelson mengaku bersyukur timnya bisa melaju ke final. Terlebih PBFC sama sekali tidak diunggulkan sebagai tim yang bakal melaju ke final.
"Kami bersyukur kepada Tuhan sampai final karena tak pernah diunggulkan. Tapi kerja keras kami bisa berbuah manis," kata Ricky saat jumpa pers di Hotel Olympic, Kawasan Industri Sentul, Sabtu (11/3/2017).
Ricky menambahkan bahwa lawan yang akan dihadapinya di final tidaklah mudah. Sebab, dari sejak Piala Presiden dimulai, Singo Edan selalu tampil bagus.
"Arema tim yang bagus dan menyerang sampai semifinal. Kami harus persiapkan tim dengan sebaik mungkin. Kami siap bikin sejarah baru, Semoga bisa menginspirasi semuanya," tambahnya.
Ricky lebih menghawatirkan Pelatih Arema Aji Santoso yang sering membuat kejutan. Menurutnya, Aji merupakan tipikal pelatih yang tidak memiliki strategi tetap.
"Yang patut diperhitungkan adalah pelatihnya. Aji itu pelatih yang cerdas dalam melakukan taktik. Jadi kalau kita tahu taktiknya kami bakalan lebih enak," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Jelang HUT ke-97, Persija Jakarta Luncurkan Buku Foto Eksklusif We Rise Again'
-
Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Tribun Atas Stadion Utama Gelora Bung Karno Akan Dibuka
-
PSSI Incar van Bronckhorst, Berapa Gaji Fantastis yang Harus Dibayar?
-
Jakmania Siapkan Koreografi Spektakuler di Laga Persija vs PSIM Yogyakarta di GBK
-
Prediksi Line-up Tim Matchday 5 Liga Champions: Rekor Haaland, Barca dan Chelsea Pincang
-
PSSI Sudah Tahu? Jordi Cruyff Diam-diam Negosiasi dengan Ajax di Barcelona
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 di Grup C SEA Games 2025 Bangkok: Kans Lolos Semifinal
-
Pesona Marieke Wolfer, Sosok di Balik Keluarga Bahagia Giovanni van Bronckhorst
-
Luciano Spalletti Akui Juventus dalam Situasi Sulit Jelang Hadapi Bodo/Glimt
-
Jelang Hadapi Chelsea, Lamine Yamal Kembali Koar-koar di Media Sosial