Suara.com - Sekretaris Umum Persiba Balikpapan, Irvan Taufik, membenarkan kabar pelatih klubnya, Milomir Seslija, telah mengajukan pengunduran diri. Namun, yang membuat manajemen Persiba gusar adalah cara Milomir mundur.
Diungkapkan Taufik, pelatih berkebangsaan Bosnia-Herzegovina itu mengirimkan pernyataan pengunduran diri lewat pesan WhatsApp.
"Milo itu masih terikat kontrak dengan kami. Kalau toh mundur, harus dibicarakan baik-baik, jangan lewat pesan WA saja, itu gak bener caranya," kata Irvan saat dihubungi wartawan, Kamis (10/8/2017).
Irvan menambahkan, manajemen selama ini tidak ada masalah apapun dengan Milo, sapaan akrab Milomir. Bahkan, permintaan dari mantan pelatih Arema FC itu selalu dituruti oleh manajemen.
Contohnya, mendatangkan beberapa pemain anyar seperti Srdan Lopicic dan Sunarto. Di samping itu, tim berjuluk Beruang Madu itu juga tidak pernah menunggak pembayaran gaji terhadap Milo.
"Dia itu di Persiba gajinya lancar, bonus juga lancar. Apalagi, dia selalu minta pemain kami kabulkan, kaya kemarin dia minta Srdan Lopicic, kami datangkan, demikian pula dengan Sunarto, kami datangkan juga," tambahnya.
Pihak Persiba mengatakan, sampai saat ini mereka masih sulit menghubungi Milo. Bahkan, Milo sudah tidak berada lagi di kediamannya yang disediakan oleh manajemen.
Perihal menghilangnya Milo ini rencananya akan dilaporkan manajemen Persiba ke kepolisian serta imigrasi.
"Milo sudah tak pimpin latihan. Kami akan laporkan Milo ke kepolisian, dan imigrasi untuk membantu kami cari Milo," ujar Irvan.
Baca Juga: Menghilang, Persiba Laporkan Pelatihnya ke Kepolisian
"Setelah kami cek di rumahnya kan itu kami yang sediakan, tidak ada, rumahnya gelap. Tapi tadi ada yang lihat dia di Bandara tak tahu berangkat ke mana," sambungnya.
Beredar kabar Milo akan melatih Persib Bandung yang ditinggal Djajang Nurjaman. Sebelumnya, Milo sempat menampik isu ini dan menyatakan komitmennya dengan Persiba yang mengontraknya hingga kompetisi Liga 1 2017 selesai.
Berita Terkait
-
Tegas! Persib Bandung Bantah Isu Bojan Hodak Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Persib Bandung Targetkan Kemenangan Melawan Dewa United, Beckham Putra Siap Kerja Keras
-
Fokus Hadapi Dewa United, Beckham Ingin Lanjutkan Tren Positif
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga
-
WhatsApp Siapkan Fitur Message Request: Privasi Pengguna Makin Terlindungi
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
Bintang Man City Ungkap Kekecewaan Eliano Reijnders Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Pemain Keturunan di SC Telstar: Kakek Saya dari Bekasi
-
PSSI Proyeksi Nova Arianto dan Skuad U-17 Jadi Fondasi Timnas Indonesia U-20
-
Bikin Sejarah di Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Promosi ke Timnas Indonesia U-20
-
Cerita Heimir Hallgrimsson Pernah Soroti Gelandang Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan di Dorking Wanderers FC: Kalau Ada Rezeki di Timnas Indonesia U-17, Saya Datang
-
Timur Kapadze: Rezeki Saya Latih Timnas Indonesia
-
Cristiano Ronaldo Tantang Suporter Irlandia: Silahkan Cemooh Saya, Gak Ngaruh
-
Lionel Messi Pimpin Laga Penutup Tahun Argentina, Siap Habisi Angola
-
Dear Erick Thohir, PSSI Harus Cepat Timur Kapadze Diminati Tim Turki dan China