Suara.com - Absennya enam pemain Pusamania Borneo FC tidak membuat Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco, merasa diuntungkan. Menurutnya, Borneo tetap berbahaya meski tanpa diperkuat pemain andalannya.
Pertemuan kedua tim akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (28/10/2017) besok. Dalam laga lanjutan Liga 1 ini, Persija berharap bisa memetik poin penuh demi bisa masuk jajaran lima besar klasemen.
Saat ini, tim Macan Kemayoran--julukan Persija--masih menempati peringkat keenam dengan 52 poin dari 31 pertandingan. Mereka tertinggal dua poin dari Madura United yang berada di urutan kelima.
Di samping itu, Madura United memiliki keunggulan satu pertandingan yang belum dimainkan dibanding Persija. Tak ayal, kemenangan atas Borneo jadi harga mati bagi Ismed Sofyan cs jika ingin jaga peluang finis di lima besar teratas Liga 1.
"Saya pikir itu situasi biasa. Saya juga pernah hilang enam sampai tujuh pemain, dan tim saya masih bisa menang," kata Teco dalam jumpa pers jelang pertandingan, Jumat (27/10/2017).
"Hari besok yang terakhir main di luar. Kami harus main lepas dan bagus serta menang. Kami bisa main bagus," lanjutnya, optimis.
Pada laga nanti, Persija tanpa diperkuat kiper andalannya, Andritany Ardhiyasa. Dia harus absen karena akumulasi kartu kuning.
Meski begitu, Teco menegaskan, absennya Andritany tak jadi persoalan berarti. Sebab, tim kebanggaan Jakmania ini masih memiliki dua kiper pelapis, yakni Daryono dan Muhammad Rizki Darmawan.
"Kiper lain punya kualitas dan semangat juga, mereka pasti mau show. Kami kasih kesempatan untuk yang lain," ujarnya.
Baca Juga: Lakoni 'Tandang Terakhir' Kontra Borneo, Persija Incar Poin Penuh
Sementara itu, bek Persija, Ryuji Utomo, mengaku sudah punya cara agar bisa meredam kecepatan pemain Borneo FC. Dia pun sangat mengantisipasi pergerakan dari striker andalan Borneo, Lerby Eliandry.
"Dia (Lerby) pemain bagus. Semua pemain Borneo bagus, siasatnya tetap fokus, marking, seperti yang kami lakukan dalam pertahanan Persija sebelum-sebelumnya," ujar kekasih dari aktris Ariel Tatum ini.
Tag
Berita Terkait
-
Bos Persik Tolak Mentah-mentah Eks Persib Gabung Persija Jakarta
-
Mauricio Souza Angkat Bicara Soal Isu 'Senjata Rahasia' Persija di Markas Persib Bandung
-
Resmi Tangani Timnas Indonesia, John Herdman Dapat Dukungan dari Pelatih Persija Jakarta
-
Pelatih Persija Akui Simpan Emaxwell dan Jordi Amat untuk Hadapi Persib Bandung
-
Hasil Persija Jakarta vs Persijap Jepara: Macan Kemayoran Ngamuk di Babak Kedua, Menang 2-0
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Zidane hingga Southgate, 7 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United Versi Media Inggris
-
Dipecat Manchester United, Legenda Liverpool Sebut Ruben Amorim Gak Kompeten
-
Darren Fletcher Mantan Pemain Keempat yang Jadi Pelatih Sementara Manchester United
-
Profil Pemilik Putra Jaya Pasuruan, Klub yang Viral Pemain Tendang Dada Lawan
-
Emil Audero Lebih Menonjol dari David de Gea dalam Laga Cremonese vs Fiorentina
-
Apa Penyebab Pelatih Manchester United Ruben Amorim Dipecat?
-
6 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United: Dari Xavi hingga Enzo Maresca
-
John Herdman Diberi Target Berjenjang Demi Hasil Maksimal Efektif
-
Polemik Gaji John Herdman: Shin Tae-yong Sampai Terseret-seret, Kluivert Jadi Musuh Bersama
-
Comeback Pahit Calvin Verdonk! Main 74 Menit, Lille Tumbang di Kandang