Suara.com - Kemenangan Indonesia 3-2 atas Mongolia di turnamen Aceh World Solidarity Tsunami Cup (AWSTC) berbuah pahit, Senin (4/12/2017). Pasalnya, timnas Indonesia harus kehilangan satu pemain akibat lapangan becek.
Hujan sepanjang pertandingan di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, membuat lapangan menjadi becek. Bahkan, lapangan terlihat berlumpur saat pertandingan berlangsung.
Hal itu tak hanya mengganggu jalannya pertandingan. Akan tetapi mengakibatkan salah satu pemain timnas Indonesia, Gavin Kwan, mengalami cedera.
Pelatih Timnas Indonesia Luis Milla sangat menyayangkan apa yang terjadi dengan Gavin. Milla pun berharap cedera yang membekap pemain Barito Putera tersebut tidak serius.
"Saya sangat sedih, saya berharap tidak ada cedera serius yang didapat Gavin. Kondisi lapangan memang tidak mendukung, nanti akan kita coba analisis," kata Milla usai pertandingan.
Meski begitu, Milla tetap memuji perjuangan dari Gavin. Dia telah bermain cukup baik sebelum akhirnya digantikan oleh Putu Gede saat pertandingan babak kedua baru berjalan empat menit.
Sang pemain pun berhasil mencetak satu gol kemenangan Indonesia pada menit ketujuh. Sementara dua gol sisanya dilesatkan oleh Osvaldo Haay menit 27 dan Ilija Spasojevic menit 45.
"Sebagai pelatih saya bangga dengan kerja keras dia. Saya doakan Gavin cepat sembuh," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti