Suara.com - Edinson Cavani menjadi pencetak gol terbanyak Paris St Germain (PSG) sepanjang masa dan Neymar menandai kembalinya dia dari cedera dengan membukukan dua gol, ketika tim ibukota memperbesar keunggulan mereka di klasemen Liga Prancis menjadi 11 poin dengan kemenangan 4-0 atas Montpellier pada Sabtu (27/1/2018).
Penyerang Uruguay itu, yang bergabung ke klub ini pada 2013, mencetak gol pada menit ke-11 ketika ia menyambar umpan silang Adrin Rabiot untuk melampaui rekor gol Zlatan Ibrahimovic dengan gol ke-157nya dari 229 pertandingan di semua kompetisi untuk PSG.
Neymar, yang absen pada tiga pertandingan sebelumnya karena cedera, mencetak gol pada kedua babak, dan Angel Di Maria juga menyumbang gol, untuk membawa PSG mengoleksi 59 poin dari 23 pertandingan.
Tim peringkat kedua Olympique Lyonnais, dengan 48 poin, akan melawat ke markas Girondins de Bordeaux dan tim peringkat ketiga Olympique de Marseille akan berhadapan dengan AS Monaco, tim peringkat keempat, pada Minggu.
Di Parc des Princes, Montpellier memasuki lapangan dengan pertahanan terbaik di liga di mana mereka hanya kemasukan 15 gol dari 22 pertandingan, namun empat bek mereka dicabik-cabik oleh para penyerang tuan rumah.
Cavani mematahkan rekor Ibrahimovic dengan 156 gol untuk PSG melalui penyelesaian jarak dekat sebelum Neymar menggandakan keunggulan timnya dari eksekusi penalti setelah Pedro Mendes dinyatakan melakukan "handball" di area terlarang lima menit sebelum turun minum.
Wasit Frank Schneider memberi selamat kepada Cavani terkait rekornya namun tetap memberikan kartu kuning kepada sang pemain karena melepaskan bajunya saat merayakan gol.
Di Maria menambahi gol ketiga dari umpan silang Thomas Meunier dengan 20 menit tersisa, ketika PSG terus memberikan tekanan.
Neymar membukukan gol terakhir dengan lututnya ketika ia mengejar umpan silang Cavani delapan menit sebelum pertandingan usai.
PSG kini telah mencetak 72 gol di liga, lebih banyak dari tim manapun di lima liga teratas Eropa. (Antara)
Berita Terkait
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?
-
Nyaris Gantung Sepatu Usai Cedera, Neymar Bangkit dan Bidik Piala Dunia 2026
-
Neymar Resmi Perpanjang Kontrak, Santos Jadi Klub Terakhir Sebelum Pensiun
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Terlempar ke Pot 3, Timnas Indonesia Terancam Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2026
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Martin Keown Kecam Gary Neville soal Kritik Pedas ke Gabriel Martinelli: Dasar Tukang Provok
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi
-
Robert Pires Samakan Declan Rice dengan Thierry Henry dan Patrick Vieira