Suara.com - Kemenangan gagal diraih Jepang di laga pamungkas Grup H. Menghadapi Polandia di Volgograd Arena, tim berjuluk Samurai Biru takluk dengan skor tipis 1-0.
Gagal mendulang poin, Jepang yang mengantongi empat poin dari dua pertandingan sebelumnya finis di posisi dua klasemen akhir Grup H menyusul kekalahan 0-1 yang diderita Senegal saat menghadapi Kolombia di laga pamungkas.
Seperti halnya Jepang, Senegal mengantongi poin sama yaitu empat, juga dari segi selisih dan produktivitas gol. Akan tetapi dari aspek fair play, yang dihitung dari koleksi kartu kuning, Jepang sejauh ini baru mengantongi 4 sementara Senegal 6. Artinya, Jepang akan mewakili Asia di babak 16 besar Piala Dunia 2018.
Jalannya Pertandingan
Blunder pemain jepang mengawali jalannya laga di Volgograd Arena. Shibasaki salah melepaskan umpan dan membuka ruang bagi Polandia untuk melancarkan serangan. Beruntung bagi Samurai Biru, umpan silan Zielinski kepada Lewandowski kurang sempurna.
Memasuki menit ke-11 kerjasama Muto dan Nagatomo membuka kans bagi Jepang. Sayang, Okazaki yang dituju gagal memanfaatkan umpan terukur Nagatomo. Tandukkannya masih melebar di sisi gawang Fabianski.
Dua menit berselang, Jepang kembali menebar ancaman. Kali ini lewat tendangan keras Muto dari luar kotak penalti. Beruntung bagi Polandia, bola masih mampu dimentahkan oleh Fabianski.
Polandia yang seakan gagal mendapat ritme, kembali mendapat serangan bertubi-tubi. Gotoku Sakai nyaris saja mengubah papan skor ketika berhasil menusuk ke jantung pertahanan Polandia. Sayangnya, sepakan kaki kiri pemain itu terlampau lemah dan dengan mudah si kulit bundar diamankan Fabianski.
Polandia berulang kali mencoba berbalik menyerang. Namun hingga pertengahan babak pertama tidak satupun dukungan yang didapat Lewandowski selaku juru gedor.
Baca Juga: Anaknya Dianiaya Oknum Jakmania, Menpora Tempuh Jalur Hukum
Memasuki menit 32, penetrasi yang dilakukan Jepang akhirnya berbuah peluang bagi Polandia. Sayangnya, bola hasil tandukkan Grosicki berhasil ditepis penjaga gawang Jepang, Eiji Kawashima, tepat di garis gawang. Hingga turun minum, skor kacamata tetap bertahan.
Di babak kedua, Polandia mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Lewandowski yang lepas dari kawalan nyaris mengubah kedudukan seandainya Kawashima tak bergegas keluar dari sarangnya untuk mengamankan si kulit bundar.
Memasuki menit 59, papan skor akhirnya berubah. Menyambar bola tendangan bebas Kurzawa, Bendnarek berhasil menundukkan Kawashima dan mengubah skor menjadi 0-1.
Gol tersebut membuat pelatih Jepang Akira Nishino langsung melakukan perubahan taktik. Takeshi Inui yang tampil impresif saat bermain imbang dengan Senegal di pertandingan kedua, dimasukkan menggantikan Usami. Namun hingga pertengahan babak kedua, perubahan tersebut belum membuahkan hasil.
Justru di menit 74 gawang Jepang nyaris kebobolan yang kedua kali. Beruntung bagi Samurai Biru, bola yang ditendang Lewandowski masih melambung di atas mistar gawang.
Di menit 81 gawang Jepang kembali terancam. Makino nyaris saja membobol gawang sendiri ketika menghalau bola sepakan Grosicki. Beruntung Kawashima dengan sigap menepis bola.
Berita Terkait
-
Prilly Latuconsina Berbagi Pengalaman Tahun Baru di Jepang: Hening!
-
Awali 2026 dengan Kolaborasi Global, TXT Gandeng Hyde di Single Jepang Baru
-
Belum Pensiun, Kazuyoshi Miura Gabung Fukushima United di Usia 58 Tahun
-
Jadi Momok Timnas Indonesia, Striker Jepang Masuk Radar Liverpool Gantikan Isak
-
30 Ucapan Selamat Tahun Baru 2026 Dalam Bahasa Jepang: Unik dan Penuh Makna
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik