Suara.com - Timnas Indonesia U-19 mempunyai PR alias pekerjaan rumah baru, yakni mengantisipasi permainan spartan dan pertahanan berlapis Timnas Filipina U-19. Kedua tim akan bentrok di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (5/7/2018) petang WIB, dalam matchday 3 Grup A Piala AFF U-19 2018.
Timnas Indonesia U-19 tampil impresif saat menundukkan Singapura U-19 dengan skor 4-0, pada laga matchday 2 Grup A, Selasa (3/7/2018).
Sementara, Filipina sebelumnya harus tunduk 0-5 dari Vietnam. Hal inilah yang membuat pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, meyakini Filipina akan bermain habis-habisan di laga besok.
"Di dua laga awal Grup A (melawan Singapura dan menang atas Laos 1-0 di laga pertama), tim lawan mencoba untuk bermain bertahan dan mengandalkan serangan balik, jadi kami sering kesulitan membongkar permainan lawan. Melawan Filipina pun saya kira begitu. Ini akan sulit, mereka pasti habis-habisan," ucap Indra.
Indra menjelaskan untuk mengantisipasi serangan balik lawan, tim pelatih sudah melakukan persiapan khusus.
"Setidaknya kami sudah siapkan jika lawan akan menggunakan serangan balik," terangnya.
Indra pun mengatakan akan tetap melakukan rotasi pemain di setiap pertandingan. Hal ini dilakukan untuk memberikan pengalaman bertanding bagi setiap pemain di skuatnya.
"Ini sistem yang kami lakukan, jadi kami sudah menyiapkan agar semua pemainbisa bermain semua. Secara keseluruhan permainan anak anak sesuai harapan saya,"kata Indra.
Indra pun berharap pasukannya bisa main konsisten seperti saat pertandingan melawan Singapura. "Karena jika bermain seperti itu, harapan kita bisa lebih baik," jelasnya.
Baca Juga: Indonesia Open 2018: Hendra / Ahsan Angkat Topi buat The Minions
"Yang pasti kami sudah melakukan evaluasi untuk mengantisipasi permainan lawan," pungkas indra. (Dimas Angga P)
Berita Terkait
-
Resmi Diputus Kontrak oleh PSSI, Masa Kejayaan Indra Sjafri Telah Usai?
-
Gagal Total di SEA Games, Timnas Indonesia U-22 Kini Terancam Sanksi dari Kemenpora
-
Gagal di Sea Games 2025, Legenda Timnas Agung Setyabudi Sebut Era Indra Sjafri Telah Berakhir
-
Rapor Merah Timnas Indonesia U-22: Indra Sjafri Lebih Buruk dari Gerald Vanenburg
-
Bakal Tentukan Pelatih Anyar dalam Waktu Dekat, PSSI Harus Belajar dari Kasus STY dan Indra Sjafri
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Sempat Didekati MU, Emiliano Martinez Kini Masuk Radar Inter Milan
-
Inter Milan Dipermalukan Arsenal, Kepemimpinan Wasit Joao Pinheiro Tuai Pujian
-
Cetak Brace ke Gawang AS Monaco, Mbappe Kini Sejajar dengan Cristiano Ronaldo
-
Federico Barba Dipastikan Bertahan di Persib Bandung
-
Gagal Bersinar di Arsenal, Cerita Brooklyn yang Terbebani dengan Label Anak David Beckham
-
Gareth Bale Bongkar Alasan Xabi Alonso Gagal di Real Madrid: Bukan Soal Taktik, tapi...
-
Bikin Arsenal Sejago Sekarang, Mikel Arteta Dapat Ilmu Taktik dari Mana?
-
Cetak Sejarah 140 Tahun, Arsenal Memang Favorit Juara Liga Champions Musim Ini
-
Hoax! Foto Ivar Jenner Photoshoot Pakai Jersey Persija Ternyata Manipulasi AI
-
Prediksi Skor Bayern Munich vs Union SG: Die Roten Pesta Gol Lagi?