Suara.com - Kemenangan telak diraih Persebaya Surabaya di pekan 23. Menjamu Mitra Kukar, tim besutan Djajang Nurdjaman menang telak dengan empat gol berbalas satu.
Bertindak sebagai tuan rumah, Persebaya mampu mendominasi jalannya pertandingan. Menekan sejak peluit kick-off dibunyikan, berulang kali Persebaya gagal mengkonversi peluang menjadi gol.
Memasuki menit 30, upaya para penggawa Bajol Ijo akhirnya membuahkan hasil. David Silva mengubah papan skor menjadi 1-0.
Delapan menit berselang, peluang emas kembali didapat Persebaya setelah wasit menunjuk titik putih. David Silva yang maju sebagai eksekutor tidak mensia-siakan peluang tersebut dan mencetak gol keduanya dalam laga itu. Skor 2-0 untuk Persebaya bertahan hingga turun minum.
Empat menit bola bergulir di babak kedua, gawang tim tamu kembali bergetar. Kali ini Misbakus Solikin yang mencatatkan namanya di papan skor.
Di menit 53, Persebaya harus bermain dengan 10 pemain menyusul diusirnya Fandry Imbiri oleh wasit. Keunggulan jumlah pemain pun bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Mitra Kukar untuk memangkas jarak. Hendra Adi Bayauw memangkas jarak menjadi 3-1 di menit 56.
Namun, gol tersebut seakan hanya menjadi penghibur bagi tim tamu. Karena hanya berselang tiga menit, David Silva membukukan gol ketiganya dalam laga ini sekaligus mengunci kemenangan Persebaya menjadi 4-1.
Dengan tambahan tiga poin, Persebaya yang kini mengantongi 29 poin beranjak ke posisi 11 klasemen sementara Liga 1. Sedangkan Mitra Kukar yang mengantongi poin sama, menempati posisi 12 karena kalah selisih gol.
Baca Juga: Bawa 1.600 Obat Extimer, 4 Remaja Digelandang Polisi
Berita Terkait
-
Persebaya Krisis Bek Hadapi Persis Solo, Misi Bangkit Tanpa 3 Pilar Kunci di GBT
-
Kembali Perkuat Lini Tengah, Fuad Sule Siap Tampil Perdana Bersama Persis Solo Lawan Persebaya
-
Fuad Sule Antusias Hadapi Persebaya, Bertekad Akhiri Tren Buruk Persis Solo
-
3 Pemain Andalan Persebaya Surabaya Absen saat Hadapi Persis Solo
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-11 Besok: Persija Main!
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli