Suara.com - Borneo FC akan tampil dengan kekuatan penuh menghadapi Persebaya Surabaya. Tim berjuluk Pesut Etam ini akan membawa 20 pemain dalam lawatannya ke Surabaya pada lanjutan kompetisi Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (13/10/2018).
"Pada lawatannya ke Surabaya itu tim berjuluk 'Pesut Etam' membawa rombongan pemain lebih 'gemuk' dibandingkan lawatannya sebelumnya dengan hanya 18 pemain," kata Sekretaris Borneo FC Hariansyah seperti dilansir Antara.
Ia mengemukakan pertimbangan manajemen membawa banyak pemain karena krisis penjaga gawang yang dialami oleh Borneo FC. Kiper kedua Borneo FC yakni Nadeo Agriwinata sempat mengalami cedera dan masih dalam tahap pemulihan.
Oleh karena itu, pihaknya membawa tiga kiper ke Surabaya sekaligus yakni Gianluca Pandeynuwu, David Arianto, dan Nadeo Argawinata yang tetap diikutkan meski dalam tahap pemulihan cedera.
"Kita bawa total ada 20 pemain untuk ke Surabaya, ini jumlah yang lebih banyak daripada tur kita sebelumnya, ada tiga kiper yang kita bawa kali ini," katanya.
Terkait kondisi Nadeo, Hariansyah mengatakan bahwa pihaknya tidak berani memaksakan kiper asal Kediri itu tampil. Pasalnya fisik Nadeo belum 100 persen prima.
"Nadeo sudah pulih, tapi kita tidak mau ambil risiko jadi kita ikutsertakan dua kiper lain yakni Gianluca Pandeynuwu dan David," katanya.
Dengan "amunisi" yang lebih banyak, Hariansyah berharap timnya mampu memperpanjang tren positif saat bersua Persebaya. Sebelumnya Borneo FC juga mencatatkan hasil apik di Jawa Timur dengan menumbangkan tuan rumah Madura United dan menahan imbang Arema FC.
"Semoga tren bagus kita terus berlanjut, apalagi dalam dua lawatan terakhir kita ke Jawa Timur, semuanya bisa membawa pulang poin, kita semua berharap lawan Persebaya juga demikian. Mohon doanya untuk perjuangan kita disana nanti," ungkap Hariansyah.
Berita Terkait
-
Pelatih Persis Solo Sentil Fokus Pemain usai Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Pelatih Persebaya Ungkap Rahasia Kalahkan Persis Solo
-
Bruno Moreira Catatkan Pertandingan ke-100 Bersama Persebaya
-
Fuad Sule Antusias Hadapi Persebaya, Bertekad Akhiri Tren Buruk Persis Solo
-
3 Pemain Andalan Persebaya Surabaya Absen saat Hadapi Persis Solo
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan