Suara.com - Dua tim yang sudah memastikan lolos ke babak 32 besar Liga Europa, Arsenal dan Sporting CP menutup penampilan mereka di fase penyisihan Grup E dengan kemenangan atas lawan masing-masing pada Jumat (14/12/2018) dini hari WIB.
Arsenal yang tampil di hadapan publik Stadion Emirates, London, Inggris, berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas wakil Azerbaijan, FK Qarabag.
Kemenangan itu diraih Arsenal berkat gol semata wayang yang dicetak Alexandre Lacazette saat laga baru berjalan 17 menit.
Mesut Oezil, pemain yang dalam beberapa pertandingan terakhir selalu dibangkucadangkan oleh pelatih Unai Emery, memberikan kontribusi penting atas gol tersebut.
Pemain yang sudah menyatakan pensiun dari tim nasional Jerman tersebut menyodorkan bola kepada Lacazette di sisi kanan kotak penalti. Lacazette melakukan sentuhan pertama yang penting untuk kemudian menghindari hadangan Badavi Huseynov dan melepaskan tembakan menaklukkan kiper Vagner.
Talenta muda Gooners, Edward Nketiah, sempat menyarangkan bola ke gawang Qarabag pada menit ke-78 namun golnya dianulir karena ia terlanjur berada dalam posisi offside ketika umpan dilepaskan oleh Bukayo Saka.
Sementara itu, di Stadion Jose Alvalade, Sporting berhasil mencetak tiga gol tanpa balas ke gawang tim Ukraina, Vorskla Poltava.
Satu dari tiga gol tersebut merupakan gol bunuh diri bek Vorskla, Ardin Dallku, saat ia berusaha menghalau umpan silang Bruno Fernandes.
Gol itu melengkapi gol-gol pembuka Sporting yang dicetak melalui sundulan jarak dekat Fredy Montero dan sepakan kaki kanan Miguel Luis.
Baca Juga: Dibantai Olympiakos 3-1, Langkah AC Milan Terhenti di Liga Europa
Hasil kedua pertandingan tersebut membuat Arsenal tak tergoyahkan di puncak klasemen akhir Grup E dengan raihan 16 poin, diikuti Sporting (13) di urutan kedua, Vorskla (3) ketiga dan Qarabag (3) sebagai juru kunci.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Lagi-lagi jadi Musafir! Persija Melakoni Laga Kandang di Luar Jakarta Kontra Persik kediri
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
Kenapa Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Lawan Mali Bukan Malaysia atau Vietnam?
-
Kakek Nenek Lahir di Kota Ketua, Iwan Burgman Calon Penerus Maarten Paes di FC Utrecht
-
Jayden Holtman Calon Bintang PEC Zwolle: Nenek Lahir di Surabaya, Keluarga Besarnya di Ambon
-
Media Vietnam: Taktik Timur Kapadze Cocok dengan Timnas Indonesia
-
Robbie Fowler Bongkar Kesalahan Fatal Liverpool: Rekrutan Anyar Hancurkan Tim
-
Striker 19 Tahun Kelahiran Hawaii Berdarah Medan Ini Siap Bela Timnas Indonesia
-
Man City Ditinggal Mateo Kovacic Sampai Februari 2026, Guardiola Ogah Panik
-
Babak Baru Cedera Lamine Yamal: Masalah di Selangkangan, Barcelona Dituding Salah Prosedur