Suara.com - Gelandang kawakan Chelsea, Cesc Fabregas berurai air mata saat menjalani laga pamungkasnya bersama The Blues.
Meski pengumuman resmi belum dirilis kubu Chelsea, Fabregas memang sudah mengonfirmasi bahwa dirinya akan segera hengkang dari Stamford Bridge pada bursa transfer Januari 2019 ini.
Media-media ternama Inggris macam Sky Sports dan BBC pun mengklaim jika gelandang sentral berusia 31 tahun itu akan melanjutkan kariernya bersama, AS Monaco untuk bereuni dengan Thierry Henry, pelatih kepala klub Prancis tersebut yang tak lain merupakan mantan rekan setimnya di Arsenal.
Laga putaran ketiga Piala FA 2018/2019 kontra tim Divisi Championship, Nottingham Forest, Sabtu (5/1/2019) malam WIB pun diklaim sebagai laga terakhir Fabregas berseragam Chelsea. The Blues sendiri menang 2-0 tadi malam berkat brace Alvaro Morata.
Fabregas sendiri angkat bicara usai tampil sebagai starter dan main selama 85 menit di laga kontra Forest. Sebagai informasi, gelandang berpaspor Spanyol yang juga pernah lama memperkuat Arsenal itu dipercaya menyandang ban kapten Chelsea di laga semalam oleh sang pelatih, Maurizio Sarri.
Well, kendati dalam duel tersebut Fabregas sempat gagal mengesekusi tendangan penalti, standing applause tetap dipersembahkan fans Chelsea di Stamford Bridge untuk pemain jebolan La Masia itu, ketika dirinya diganti oleh N'Golo Kante di lima menit sebelum waktu normal rampung.
Tak ayal, Fabregas pun tak bisa membendung tangis yang keluar dari matanya, saat berjalan meninggalkan lapangan menuju bench Chelsea.
"Semua yang terjadi, apresiasi seluruh fans Chelsea membuat saya lebih baik. Saya sejatinya tidak berharap semua ini (menjalani laga terakhir dan mendapat standing applause) terjadi hari ini," buka Fabregas, seperti dimuat BBC Sports.
"Soal saya pergi Januari ini, dan di klub mana saya akan berlabuh, saya tidak bisa mengatakan apapun karena saya menghormati suporter Chelsea. Namun semua orang tahu seperti apa situasinya," tuturnya diplomatis.
Baca Juga: Solskjaer Puas Usai Beri Debut pada Wonderkid asal Belanda
"Waktu telah berlalu. Rasanya baru pekan lalu saya melakoni laga perdana saya sebagai pesepakbola profesional. Namun faktanya, itu sudah terjadi 15 tahun silam. Untuk para pemain muda, sedikit saran dari saya; nikmatilah setiap detiknya!" seru gelandang flamboyan tersebut.
"Di Inggris, Anda harus selalu siap (bermain) setiap tiga hari, hidup dengan kritik, dengan semua orang berbicara seberapa bagus Anda. Memperkuat dua klub raksasa London, Chelsea dan Arsenal, tentu ini sebuah kehormatan besar bagi saya," pungkas Fabregas.
Bergabung dengan Chelsea dari Barcelona pada musim panas 2014, Fabregas total mencatatkan 198 penampilan bersama klub London Barat tersebut di semua kompetisi. Cesc menyumbangkan 22 gol dan 57 assist untuk Chelsea, dan sukses mempersembahkan dua gelar Liga Inggris, satu Piala FA, serta satu Piala Liga Inggris.
Berita Terkait
-
Penyerang Timnas Indonesia Dirumorkan Segera Hijrah ke Liga Thailand, Siapa Dia?
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Penyerang Timnas Indonesia Dirumorkan Segera Hijrah ke Liga Thailand, Siapa Dia?
-
John Herdman Percaya Diri Tatap Piala Asia 2027, Optimis Berbicara Banyak
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Lucas Paqueta Ingin Pulang ke Liga Brasil, Rela Gajinya Dipotong
-
Bertahan Dulu di Crystal Palace, Marc Guehi Bimbang Pilih Arsenal atau Liverpool
-
Duit Miliaran Rupiah Raib, Federasi Sepak Bola Tunisia Batal Tunjuk Patrick Kluivert
-
Blunder Fatal Dominik Szoboszlai Bikin Pelatih Barnsley Murka, Arne Slot Juga Kecewa Berat
-
Kylian Mbappe Jadi Sosok Antagonis, Terang-terangan Berani Lawan Perintah Xabi Alonso
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti