Suara.com - Kapten AC Milan, Alessio Romagnoli dikabarkan sedang diminati oleh Juventus. Namun bek internasional Italia ini menegaskan bahwa dirinya tidak tertarik untuk membelot klub klub rival berat Milan tersebut.
Romagnoli adalah salah satu bek potensial Italia yang diminati banyak klub Eropa dan Juventus disebut paling berminat mendapatkannya. Namun, pemain 24 tahun ini mengaku tak berniat meninggalkan AC Milan.
Dengan menyandang status sebagai Il Capitano, Ia mengaku sudah merasa bahagia membela klub yang bermarkas di San Siro tersebut dan juga menyandang status sebagai Il Capitano.
"Saya belum pernah mendengar rumor ini (Juventus). Bursa transfer tidak dibuka dan saya sangat senang di Milan. Saya tidak melihat alasan untuk berganti klub," kata Romagnoli seperti dikutip dari Team Talk, Sabtu (9/2/2019).
"Merupakan suatu kehormatan menjadi kapten Milan dan ini adalah rumor yang bahkan belum pernah saya dengar sebelumnya. Saya bahagia di Milan dan selama saya bahagia, saya ingin tinggal di sini," imbuhnya.
Romagnoli sendiri dikenal sebagai pemain yang paling loyal bagi AC Milan. Bahkan, ia adalah pemain pertama yang bersedia memperpanjanng kontrak ketika Rossoneri gagal finis di posisi empat besar musim lalu.
Kontrak Romagnoli baru akan berakhir pada Juni 2022. Namun mantan pemain AS Roma itu akan mengaku tertarik jika ada perpanjangan kontrak lagi bersama AC Milan.
"Pembaruan kontrak? Itu pilihan yang logis. Saya baik-baik saja dengan rekan tim saya, dengan Gennaro Gattuso (pelatih), dengan para penggemar. Ada tawaran dari Liga Inggris, tapi saya merasa betah di sini," pungkas kelahiran Anzio itu.
Romagnoli telah tampil memperkuat AC Milan dalam 135 pertandingan di semua kompetisi. Ia juga telah menyumbangkan delapan gol dan assist.
Baca Juga: Kunjungi Bandung, Marc Marquez Dapat Ini dari Ridwan Kamil
Bolatimes/ Irwan Febri Rialdi
Berita Terkait
-
Statistik Bicara: Luciano Spalletti Bawa Juventus Kembali ke Jalur Kebangkitan
-
Kemenangan AC Milan Depan Mata Buyar Gara-gara Penalti Menit Akhir, Allegri Tetap Senyum
-
Juventus Butuh Striker Baru, Luciano Spalletti Sebut Kenan Yildiz Bukan Pemain Normal
-
Napoli Dihancurkan Juventus 0-3, Antonio Conte Kambinghitamkan Wasit
-
Klasemen Terbaru Serie A: Juventus Hancurkan Napoli, AC Milan Imbang, Inter Kokoh di Puncak
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026