Suara.com - Persija Jakarta akan kehilangan tiga pemain yang dipanggil oleh Pelatih Simon McMenemy untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia. Mereka adalah penjaga gawang Andritany Ardhiyasa, Novri Setiawan, dan Riko Simanjuntak.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia sedang bersiap untuk melakukan pemusatan latihan di Perth, Australia pada 6-17 Maret 2019 dan Bali pada 18-21 Maret 2019.
TC itu digelar sebagai persiapan timnas menghadapi laga uji coba internasional (FIFA match day) menghadapi Myanmar di Stadion Mandala Thiri, Myanmar, pada 25 Maret 2019.
Tentu, tiga pemain tersebut bakal melewatkan beberapa laga bersama Persija. Hal ini sangat merugikan lantaran tiga pemain tersebut pemain kunci Macan Kemayoran -julukan Persija-.
"Kita sudah bicara sama Coach Simon McMenemy. Besok pagi kita ada pertemuan sama dia supaya cari solusi untuk masalah ini karena memang tanpa tiga pemain ini pasti akan sangat berat buat kita," kata Ivan Kolev.
"Selain itu tanggal 5 (vs Borneo FC) kita ada game Piala Presiden, tanggal 10 (Madura United) game lagi, tanggal 12 (Shan United) game lagi, tanggal 15 (PSS Sleman) game lagi. Kalau saya itung dari tanggal 21 Januari sampai tanggal 15 Maret kita ada 11 game. Itu artinya setiap empat hari kita ada game," ia menambahkan.
Padatnya pertandingan yang dilalui Persija tentu akan menyulitikan jika tanpa tiga pemain yang dipanggil ke tim nasional. Apalagi, pemain-pemain anyar Persija belum menemukan penampilan terbaiknya .
"Itu kalau pemain kita robot, pasti mereka rusak, apalagi pemain. Itu situasi memang sangat sulit, apalagi di tim seperti Persija yang merupakan tim yang selalu ingin menang selalu cari prestasi," ungkap Ivan Kolev.
Baca Juga: Klopp Haramkan Liverpool Pandang Sebelah Mata Watford
Berita Terkait
-
Terkuak! Gaji John Herdman Lebih Murah dari STY dan Patrick Kluivert, Bak Langit dan Bumi
-
John Herdman Batal Latih Timnas Indonesia, Pilih Berlabuh ke Honduras?
-
Jay Idzes Bisa Disikut Rekan Sendiri, Rencana Pindah ke AC Milan Gagal Total?
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Jadi Korban Penghakiman Sepihak
-
Festival Sepak Bola Rakyat di Labuan Bajo, Eks Timnas Berharap Muncul Penerus Marselino Ferdinan
Terpopuler
- 4 Model Honda Jazz Bekas Paling Murah untuk Anak Kuliah, Performa Juara
- 4 Motor Matic Terbaik 2025 Kategori Rp 20-30 Jutaan: Irit BBM dan Nyaman Dipakai Harian
- 7 Sunscreen Anti Aging untuk Ibu Rumah Tangga agar Wajah Awet Muda
- Mobil Bekas BYD Atto 1 Berapa Harganya? Ini 5 Alternatif untuk Milenial dan Gen Z
- Pilihan Sunscreen Wardah yang Tepat untuk Umur 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pabrik VinFast di Subang Resmi Beroperasi, Ekosistem Kendaraan Listrik Semakin Lengkap
-
ASUS Vivobook 14 A1404VAP, Laptop Ringkas dan Kencang untuk Kerja Sehari-hari
-
JK Kritik Keras Hilirisasi Nikel: Keuntungan Dibawa Keluar, Lingkungan Rusak!
-
Timnas Indonesia U-22 Gagal di SEA Games 2025, Zainudin Amali Diminta Tanggung Jawab
-
BBYB vs SUPA: Adu Prospek Saham, Valuasi, Kinerja, dan Dividen
Terkini
-
Terkuak! Gaji John Herdman Lebih Murah dari STY dan Patrick Kluivert, Bak Langit dan Bumi
-
Shin Tae-yong: Asnawi Mangkualam Kapten Asli Timnas Indonesia
-
Gelandang Inter Pilih Kejar Scudetto daripada Mimpi ke Piala Dunia 2026
-
John Herdman Batal Latih Timnas Indonesia, Pilih Berlabuh ke Honduras?
-
Jay Idzes Bisa Disikut Rekan Sendiri, Rencana Pindah ke AC Milan Gagal Total?
-
Bukan Arsenal atau City, Jamie Carragher Sebut Pemain Ini Bisa Ubah Peta Juara Premier League
-
Vinicius Jr Murka! Real Madrid Gagal Dapat Penalti, Kinerja Wasit Dikritik Keras
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Jadi Korban Penghakiman Sepihak
-
Kapten Malut United Sebut Kemenangan atas Persib Bandung Sebagai Kado Ulang Tahun Pelatih
-
Indra Sjafri Konfirmasi Ada Evaluasi Tim Kepelatihan Timnas U-22 Usai Gagal Total di SEA Games 2025