Suara.com - Kalteng Putra berhasil mengandaskan Persipura dengan skor 3-1 pada matchday pamungkas Grup C Piala Presiden 2019, yang dihelat di Stadion Madya Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (16/3/2019) petang.
Kemenangan Kalteng Putra sendiri diraih secara dramatis. Tiga gol kemenangan Kalteng Putra terjadi hanya dalam rentang waktu enam menit pada babak kedua, yakni lewat Patrich Wanggai pada menit 70 dan 73 serta Michael Bonjozi Rumere pada menit 76. Sedangkan gol semata wayang Persipura dicetak Luis Carlos Rocha Da Silfa pada menit 68.
Hasil ini membuat Kalteng Putra memuncaki klasemen, dan membuat Persipura turun ke posisi kedua. Raihan poin Persipura sama dengan runner-up Grup E, Arema FC. Namun Tim Mutiara Hitam --julukan Persipura-- kalah selisih gol.
Kepastian Kalteng Putra lolos ke babak delapan besar sendiri bakal ditentukan hasil laga Grup C lainnya, antara PSIS Semarang kontra PSM Makassar yang bertanding malam ini.
Bila PSIS menang dengan selisih empat gol, Mahesa Jenar --julukan PSIS-- bisa menggusur Kalteng Putra dari puncak, karena ketiga tim saling mengalahkan, sehingga sistem head-to-head tidak berlaku.
Jalannya Pertandingan
DI babak pertama, Persipura yang dalam dua pertandingan sebelumnya tidak terkalahkan cenderung lebih menguasai permainan.
Semangat anak asuh Luciano Gomes Leandro ini cukup tinggi. Mereka terus melakukan serangan ke pertahanan lawan, namun beberapa peluang untuk menghasilkan gol gagal diciptakan Boaz Salossa dan kawan-kawan.
Kalteng Putra yang sekali-sekali melancarkan serangan ke pertahanan Persipura sebenarnya juga memiliki kesempatan menciptakan gol, namun bola selalu dapat diantisipasi oleh kiper Persipura, Dede Sulaiman.
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol 2018/2019 Jornada ke-28
Hingga wasit Faulur Rosy menghentikan pertandingan babak pertama, kedudukan masih imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, Persipura unggul lebih dulu melalui kaki Luis Carlos Rocha Da Silfa pada menit 68.
Ketinggalan 0-1, I Gede Sukadana Pratama bersama timnya terus menekan pertahanan Persipura. Dan pada menit 70, Kalteng Putra berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui kaki Patrich Wanggai.
Merasa mendapat angin, tim Kalteng Putra terus melancarkan serangan. Dan tiga menit berselang, Patrich Wanggai kembali mencetak gol.
Unggul 2-1 tidak membuat Kalteng Putra kendur melakukan serangan. Pada menit 76, Michael Bonjozi Rumere menambah gol dan memperlebar keunggulan Kalteng Putra menjadi 3-1.
Pelatih kepala Kalteng Putra, Wesley Gomes De Oliviera usai pertandingan pun menyampaikan terima kasih kepada para pemainnya yang telah bekerja keras.
Berita Terkait
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
-
Persipura Resmi Tunjuk Rahmad Darmawan Sebagai Pelatih Baru
-
Resmi Berpisah dengan Ricardo Salampessy, Persipura Bakal Dilatih Rahmad Darmawan?
-
Persipura Bakal Umumkan Direktur Teknik Baru, Owen Rahadiyan: Komitmen untuk Masyarakat Papua
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kegilaan Justin Hubner, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan dan Cetak Gol!
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso