Suara.com - Barcelona dikabarkan siap menggelontorkan dana sebesar 50 juta euro atau sekitar Rp 805 miliar untuk mendapatkan Luka Jovic. Rumor menyebut, Barcelona akan mengawali negosiasinya dengan pemilik Jovic saat ini, Eintracht Frankfurt.
Dikutip dari Guardian, penyerang tim nasional Serbia itu tampil gemilang musim ini dengan mencetak 15 gol dalam 24 pertandingan Bundesliga. Ditambah tujuh gol di Liga Europa saat mengantar Eintracht ke perempat final.
Pemain berusia 21 tahun itu awalnya dipinjam Eintracht dari Benfica. Namun seiring waktu, klub asal Jerman itu memutuskan untuk mengontrak Jovic secara permanen di akhir musim 2018/19. Benfica pun sudah mencapai kesepakatan dengan Eintracht.
Kabarnya, untuk membatalkan kesepakatan dengan Benfica itu, Eintracht menginginkan 65 hingga 70 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun hingga Rp 1,1 triliun) bila Barcelona benar-benar ingin memilikinya di musim panas mendatang.
Barcelona memang sudah cukup lama tertarik mendatangkan pemain berusia 21 tahun itu. Dua petinggi Barcelona, Ramon Planes dan Eric Abidal, pun menyaksikan langsung aksi Jovic saat menghadapi Internazionale pekan lalu.
Dalam laga itu, Jovic mencetak satu-satunya gol yang meloloskan Eintracht ke babak delapan besar Liga Europa. Di babak perempat final Liga Europa, Eintracht akan menghadapi Benfica.
Sebelumnya, Barcelona sudah mengamankan gelandang Ajax Frenkie De Jong dengan transfer sebesar 75 juta euro (sekitar Rp 1,2 triliun) dan bek Toulouse Jean Clair Todibo secara gratis.
Berita Terkait
-
Direkrut Persik Kediri, Begini Statistik Eks Arsenal dan Barcelona Jon Toral
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Barcelona Punya 2 Opsi untuk Dapatkan Marcus Rashford Lebih Murah dari Man United
-
Joao Cancelo Resmi Kembali ke Barcelona Sebagai Pinjaman Al-Hilal Hingga Akhir Musim Juni 2026
-
Usai Dituduh Membangkang, Kylian Mbappe Tulis Pesan untuk Xabi Alonso yang Cabut dari Real Madrid
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Walid Regragui Bangga Maroko ke Final Piala Afrika 2025, Apresiasi Dukungan Suporter
-
Persib Bandung Minim Kebobolan, Bojan Hodak: Pertahanan Berjalan dengan Baik
-
Adu Mahal Harga Pasar Timnas Indonesia vs Bulgaria yang Bakal Bentrok di FIFA Series 2026
-
Sadio Mane Ungkap Kunci Keberhasilan Senegal Melaju ke Final Piala Afrika 2025
-
Direkrut Persik Kediri, Begini Statistik Eks Arsenal dan Barcelona Jon Toral
-
Bisa Bikin John Herdman Full Senyum, Begini Statistik Emil Audero di Setengah Musim Serie A Italia
-
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2026: Penentuan Timnas Indonesia di Grup Neraka
-
Serie A 2025/2026 Sudah Setengah Musim, Begini Statistik Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes
-
Inter Milan Juara Parah Musim, Begini Posisi Klasemen Serie A dan Top Skor Sementara
-
Sadio Mane Bikin Mohamed Salah Pulang ke Anfield dengan Cemberut