Suara.com - Lionel Messi saat ini memang sudah menjadi pemain penting dan berpengaruh dalam skuat Barcelona. Bahkan beberapa kabar menyebut bahwa Lionel Messi juga sampai terlibat dalam pengambilan keputusan pihak klub.
Namun sebelum menjadi pemain hebat seperti sekarang, pemain asal Argentina itu merupakan jebolan dari akademi Barcelona, La Masia bersama dengan pemain seperti Xavi Hernandez, Carles Puyol, Andres Iniesta, dan Sergio Busquest.
Khusus untuk Sergio Busquets, pemain berusia 30 tahun itu memang lebih muda di antara pemain di atas dan jika diurutkan, ia menjadi pemain terakhir yang masuk ke tim utama.
Ketika Busquets masuk ke tim utama pada tahun 2008, ada cerita menarik saat pemain asal Spanyol itu bergabung pertama kali dalam sesi latihan Barcelona. Kala itu ia langsung mendapat penilaian dari pemain-pemain senior yang lebih dulu memperkuat tim utama, termasuk Lionel Messi.
Permainan Sergio Busquets saat itu mampu mencuri perhatian Messi. Pemain peraih Ballon d'Or lima kali itu pun mengaku menyukai permainan dari pemain asal Spanyol tersebut. Hal itu diungkap langsung oleh pelatih Barcelona saat itu, yakni Pep Guardiola.
"Saya ingat apa yang dikatakan Messi kepada saya," kata Pep Guardiola dikutip dari Sportbible.
"Setelah dua atau tiga hari pelatihan dengannya (Sergio Busquets), dia mendatangi saya dan berkata, 'Saya suka yang ini.' Dan aku berkata, 'Ketika ada masalah, dia akan ada di sana'," lanjutnya menambahkan.
Bukan hanya Lionel Messi yang terkesan, legenda Barcelona, Xavi Hernandez juga mengaku saat itu ia melihat Busquets sebagai pemain istimewa.
"Pertama kali Pep membawa Sergio Busquets untuk berlatih bersama kami, saya menyadari kami menghadapi pemain istimewa," ucap Xavi.
Baca Juga: Argentina vs Venezuela: Messi Gagal Bawa Kemenangan
"Tapi tidak ada dari kita yang memiliki pandangan ke depan untuk mengantisipasi bahwa Busquets akan berkembang menjadi gelandang terbaik 1i dunia seperti dia saat ini," sambungnya.
Ya, kini Sergio Busquets memang sudah menjadi pilar penting dalam skuat Barcelona. Perannya di lini tengah menjadi vital dalam permainan Blaugarana. Sosok Busquets pun belum tergantikan hingga saat ini.
Bolatimes/Andiarsa Nata
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Rizky Ridho Siap Balas Dendam ke Persib Bandung: Kami Tunggu di Jakarta
-
Kevin Diks Cetak Gol Penalti Bawa Monchengladbach Menang Telak 4-0 Atas Augsburg di Liga Jerman
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter