Suara.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp menyatakan Mohamed Salah semestinya 'menoleh' kepada Sadio Mane sebagai inspirasi setelah produktivitas megabintang Timnas Mesir itu menurun di musim ini, serta permainannya bersama The Reds --julukan Liverpool-- terlihat tidak konsisten.
Sperti diketahui, Salah secara fenomenal sukses mencetak total 44 gol untuk Liverpool di semua kompetisi musim lalu, yang merupakan musim debutnya bersama The Reds. Namun, musim keduanya berjalan tidak terlalu mulus.
Salah baru mencetak 20 gol plus sembilan assist dari 41 pertandingan di semua ajang bersama Liverpool musim ini. Winger berusia 26 tahun itu juga telah mengalami paceklik gol dalam tujuh pertandingan terakhir, yang merupakan puasa gol paling lama yang dialaminya sejak masih membela AS Roma pada musim 2015/2016 lalu, di mana ia pernah melakoni 10 pertandingan berturut-turut tanpa bikin gol.
Hal ini tentu cukup mengkhawatirkan Klopp mengingat Liverpool tengah memburu gelar juara Liga Inggris pertamanya sejak 1990 dan juga telah lolos ke perempatfinal Liga Champions.
Untungnya bagi Liverpool, Mane yang juga berposisi sebagai winger, tengah on fire. Pemain internasional Senegal itu tengah berada dalam performa bagus dan sudah menyamai torehan 20 gol Salah di musim 2018/2019 ini.
Mane sendiri juga pernah menjalani periode kering gol, yakni dalam delapan pertandingan selama November dan Desember 2018 lalu, di mana dalam 17 laga pada periode itu ia hanya mencetak total tiga gol.
Well, melihat Mane sukses mengatasi paceklik golnya itu, Klopp sendiri yakin Salah juga akan segera mendapatkan lagi peruntungannya di depan gawang lawan.
"Sadio (Mane) kini selalu berada di titik yang tepat pada momen yang tepat," buka Klopp di laman resmi Liverpool.
"Satu-satunya hal yang dia lakukan ketika tidak selalu di posisi tepat adalah bekerja, bekerja dan bekerja. Itulah yang pastinya harus dilakukan Mo (Salah), sama persis! Ya, hanya kerja, lakukan hal yang benar, dan semuanya bakal muncul kembali," celoteh pelatih berpaspor Jerman itu.
Baca Juga: Manchester United Ramaikan Perburuan Callum Hudson-Odoi dari Chelsea
"Dia (Salah) cuma tidak beruntung saja, sebaliknya Sadio saat ini sedang beruntung. Dia dalam bentuk yang cemerlang, itu benar," ucap Klopp.
"Tetapi kemudian, dia berada pada posisi yang tepat dan mungkin satu yard dari dia adalah Mo, tetapi yang lainnya juga menciptakan gol. Itulah yang terjadi, semuanya bagus. Namun, saya pikir Mo harus belajar dari Sadio, meihat kepada Sadio sebagai inspirasi, serta belajar pada Sadio soal konsistensi," tandasnya.
Berita Terkait
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Virgil van Dijk Salahkan Angin Usai Blunder Fatal di Kekalahan Liverpool dari Bournemouth
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur
-
Prediksi Skor Bournemouth vs Liverpool: The Reds Cari Kemenangan Perdana Liga Inggris di 2026
-
Kapten Liverpool Jawab Rumor Xabi Alonso Bakal Gantikan Arne Slot
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Kejutan! Persib Bandung Resmi Rekrut Dion Markx, Dikontrak 2.5 Tahun
-
Here We Go! Layvin Kurzawa Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Durasi Kontraknya
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United