Suara.com - Transfer Eden Hazard dari Chelsea ke Real Madrid dilaporkan makin mendekati kenyataan. Bahkan, proses kepindahan pemain asal Belgia itu pun disebut akan selesai dalam beberapa hari mendatang.
Nama Eden Hazard memang terus diberitakan akan bergabung dengan Real Madrid. Sejak gelaran Piala Dunia 2018 berakhir, Hazard sudah diberitakan diincar oleh klub raksasa La Liga tersebut.
Hengkangnya Cristiano Ronaldo ke Juventus membuat Hazard disebut sebagai pemain pengganti yang cocok menggantikan peran dari Ronaldo. Keinginan Real Madrid untuk mendatakangkan Hazard juga semakin bertambah saat Zinedine Zidane ditunjuk kembali sebagai pelatih.
Akan tetapi, langkah untuk mendatangkan Hazard ini tidak lah mudah. Real Madrid mengalami kesulitan untuk mewujudkan transfer tersebut.
Kabar terakhir disebutkan bahwa penawaran dari Real Madrid ditolak oleh Chelsea. Dalam laporan tersebut dikabarkan bahwa tawaran dari Los Blancos itu belum cukup membuat The Blues rela melepas Hazard.
Namun kini menurut laporan Marca, ketiga belah pihak antara Chelsea, Real Madrid, dan Eden Hazard dibakarkan sudah semakin dekat untuk mencapai kesepakatan terkait transfer tersebut. Bahkan laporan menyebut Hazard akan segera terbang ke Madrid untuk menyelesaikan proses transfer.
Laporan itu juga menyebutkan Eden Hazard akan mendapatkan kontrak selama enam tahun saat resmi bergabung dengan Real Madrid. Tetapi mengenai nilai transfer yang dikeluarkan Los Blacos, belum ada kabar lebih lanjut berapa uang yang dibayar pihak klub untuk mendatangkan Hazard ke Santiago Bernabeu.
Tetapi langkah Real Madrid untuk mendatangkan Eden Hazard ini dikabarkan terwujud setelah Zinedine Zidane memberikan persetujuannya pada pekan lalu. Keputusan itu diambil Zidane usai mempertimbangkan kebutuhan skuatnya saat ini.
Selain itu, pelatih asal Prancis itu juga menyukai permainan Eden Hazard. Zidane menilai kecepatan dan keterampilan Hazard dinilai cocok dan dibutuhkan oleh Real Madrid saat ini.
Baca Juga: Terbongkar! Ternyata Zidane Sudah Lama Inginkan Eden Hazard
Bolatimes/Andiarsa Nata
Berita Terkait
-
Dijamu Olympiakos, Real Madrid Justru Ditinggal Thibaut Courtois
-
Prediksi Real Madrid vs Olympiakos: Los Blancos Dihantui Kutukan Yunani
-
Kabar Buruk untuk Klub Milik Orang Indonesia, Real Madrid Ingin Pulangkan Nico Paz
-
Lamine Yamal Dibuat Mati Kutu, Legenda MU Puji Setinggi Langit Marc Cucurella
-
Pelatih Chelsea Puas Bisa Hajar Barcelona dengan Skor 3-0
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Link Live Streaming Lion City Sailors vs Persib Bandung 26 November 2025
-
Geger! Shin Tae-yong Siap Latih Timnas Malaysia
-
Thom Haye: Persib Bandung Akan Berat Lawan Lion City Sailors
-
Dijamin Tak Menyesal! Kelebihan Giovanni van Bronckhorst Jika Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Dijamu Olympiakos, Real Madrid Justru Ditinggal Thibaut Courtois
-
Timnas Indonesia U-22 Target Cuma Perak, Takut Sama Ambisi Tuan Rumah Thailand?
-
PSSI One Man Show Tidak Jelas, Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Kacau
-
Prediksi Susunan Pemain Lion City Sailors vs Persib Bandung Malam Ini 26 November 2025
-
Ze Valente Absen Lawan Persija, Pelatih PSIM Yogyakarta Ogah Khawatir
-
Erick Thohir Bicara Proses di Tengah Isu Kuat Giovanni van Bronckhorst Pelatih Timnas Indonesia