Suara.com - Tiga poin berhasil diamankan Bali United di laga perdananya di Liga 1 2019. Menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, tim besutan Stefano Cugurra Teco menang tipis dengan skor 2-1.
Dalam pertandingan yang berlangsung Kamis (16/5/2019) malam, Bali United yang tampil trengginas di awal laga mendapat peluang pertamanya di menit ke-7. Memenangkan duel dengan Alwi, Ilija Spasojevic melepaskan tendangan keras ke gawang Persebaya. Beruntung bagi Persebaya, bola masih mampu dibendung oleh Miswar.
Namun aksi heroik Miswar tidak bertahan lama. Memasuki menit 15, Miswar harus memungut bola dari gawangnya setelah gagal menahan bola yang dilepaskan Spaso yang menyambut umpan mendatar dari Stefano Lilipaly. Bali United memimpin 1-0.
Tertinggal satu gol, tim arahan Djajang Nurdjaman langsung bereaksi. Di menit 31, kemelut di depan gawang tuan rumah berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Syaifudin. Skor imbang 1-1 bertahan hingga jeda.
Awal babak kedua menjadi momen paling menentukan bagi Bali United di pertandingan kali ini. Empat menit bola bergulir di paruh kedua, papan skor kembali berubah.
Berawal dari aksi Lilipaly yang tidak mampu dipatahkan oleh pemain Persebaya, gelandang 29 tahun berdarah Belanda itu melepaskan umpan silang terukur dari sisi kanan ke dalam kotak penalti yang langsung disambar oleh Paulo Sergio. Skor 2-1 untuk kemenangan Serdadu Tridatu bertahan hingga peluit panjang dibunyikan sang pengadil lapangan.
Berita Terkait
-
Perkuat Lini Depan, Bali United Resmi Datangkan Eks Penyerang Timnas Kosta Rika
-
BRI Super League: Persis Solo Datangkan Kadek Raditya dari Persebaya
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Blunder Dean James Jadi Awal Petaka Go Ahead Eagles di Liga Europa, Diganjar Rating Terendah
-
Kapten Liverpool Jawab Rumor Xabi Alonso Bakal Gantikan Arne Slot
-
Klasemen Liga Europa usai Pekan ke-7: Aston Villa dan Lyon Melangkah ke 16 Besar
-
Kabar Buruk untuk 4 Pemain Timnas Indonesia di Liga Thailand, Kuota Pemain ASEAN Dihapus
-
Perkuat Lini Depan, Bali United Resmi Datangkan Eks Penyerang Timnas Kosta Rika
-
Laga Krusial, Milomir Seslija Tegaskan Persis Solo Siap Tampil 'All Out' Hadapi Borneo FC
-
Punya Sejarah di Indonesia, Pemain Brasil Ini Resmi Direkrut Tottenham Hotspur
-
Eks Winger Timnas Maroko Tak Sabar Debut bersama Dewa United
-
Resmi! Casemiro Tinggalkan Manchester United pada Akhir Musim
-
AS Roma Kalahkan Stuttgart 2-0, Niccolo Pisilli Jadi Pahlawan Kemenangan