Suara.com - Pelatih Persipura Jayapura Luciano Leandro meyakini skuat asuhannya bisa meraih poin atas tim tuan rumah Persela Lamongan dalam laga tandang yang dibakal digelar di stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur, Rabu (22/5/2019).
"Kita yakin pada laga besok bisa lebih baik dari laga sebelumnya," kata Luciano Leandro ketika dihubungi dari Kota Jayapura, Papua, Selasa (21/5/2019).
Usai kekalahan telak 0-3 dari Persib Bandung di laga perdana musim ini, kata dia, tim berjuluk Mutiara Hitam sudah melakukan evaluasi, termasuk berbicara dengan semua pemain agar tetap konsentrasi dan konsisten dalam bermain sehingga bisa meraih poin maksimal.
"Kita tahu Persela adalah tim yang bagus dan kita sudah melihat beberapa kali mereka bermain melalui video dan kita sudah pelajari kekuatan Persela agar bisa diantisipasi dan kita pikir nanti disini kita lebih siap dan bisa tampil bagus dan mudah-mudahan bisa dapat poin," jelas Luciano seperti dimuat Antara.
Soal kekalahan besar, Persela Lamongan dari Madura United, kata mantan pelatih PSM Makasar itu bukan menjadi ukuran, karena sudah pasti tiap tim akan belajar dari kekurangan.
"Dan laga besok tidak seperti kemarin dan kita harus serius dan fokus. Persela adalah tim kuat dan pelatihnya bagus dan cukup pengalaman, jadi kita harus siap untuk bisa main bagus," tambahnya.
"Dan untuk pemain semua siap dimainkan."
Secara terpisah pemain muda Persipura Jayapura Ronaldo Mesido mengamini pernyataan pelatihnya, bahwa kemenangan menjadi target timnya.
"Kami pemain siap dan optimistis di pertandingan besok dan kami yakin bisa meraih tiga poin disini," katanya.
Baca Juga: Hadapi Persela, Persipura Bakal Turunkan Samassa dan Conteh
Berita Terkait
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Kembali Melatih, Bima Sakti Resmi Jadi Nakhoda Baru Persela Lamongan
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kata Agen Soal Patrick Kluivert Bersaing dengan Legenda Arsenal Latih Tunisia di Piala Dunia 2026
-
Manajemen Persib Pastikan Skuad Persija Persija Pakai Rantis ke GBLA
-
Marak Calo Jelang Persib vs Persija, Manajemen Maung Bandung Bakal Lakukan ini di Hari H
-
Persib Bandung vs Persija, Ini Prediksi Mantan Striker Timnas Indonesia
-
Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Panas Rival Abadi
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Arsenal atau Manchester City? Ini Pilihan Roy Keane Favorit Juara Premier League 2025/2026
-
Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bigmatch Inter Milan vs Napoli, AC Milan Lawan Fiorentina