Suara.com - Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic mengatakan, satu kecerobohan membuat timnya tumbang dengan satu gol tanpa balas dari wakil Vietnam Becamex Binh Duong pada pertandingan leg perdana semifinal zona ASEAN Piala AFC 2019 di Vietnam, Rabu (19/6/2019).
Kekalahan itu diderita PSM setelah lawannya, yang bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-50, mencetak gol di menit ke-80.
"Gol itu merupakan satu momen kecerobohan dari tim saya," ujar Kalezic usai pertandingan, dikutip Antara dari tim media PSM Makassar di Jakarta.
Menurut pelatih berkewarganegaraan Belanda itu, sebelum terjadinya gol, PSM Makassar sejatinya mendominasi pertandingan terutama sejak pemain Becamex Nguyen Trung Tin di kartu merah pada menit ke-50.
Becamex, kata Kalezic, juga tidak tampak berbahaya sampai satu kecerobohan terjadi di menit ke-80, kala bola hasil umpan jauh Le Tan Tai berhasil dikejar oleh pemain pengganti Nguyen Tien Linh dan disundul masuk ke gawang PSM.
"Kami tahu Becamex memiliki banyak pemain berkualitas bagus. Mereka menunjukkannya hari ini," sambung Kalezic.
Sementara ketika ditanya alasan dirinya memilih membangkucadangkan penyerang tersuburnya di Piala AFC 2019, Eero Markkanen, dan memilih menurunkan Guy Junior, Kalezic hanya menjawab singkat.
"Pemain dengan nomor punggung 39 (Guy Junior) lebih layak berada di lini depan," ujarnya.
Kalah 1-0 di leg pertama, peluang PSM untuk melaju ke final belum tertutup. Untuk membalikkan keadaan, PSM wajib menang dengan selisih minimal dua gol di leg kedua yang akan digelar pada 26 Juni 2019.
Baca Juga: Minus Satu Pemain, Becamex Binh Duong Tundukkan PSM
Berita Terkait
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Persib Menang Tipis, Bojan Hodak: Permainan Kami di Babak Kedua Jelek
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia