Suara.com - Kostas Manolas dikabarkan sudah menentukan klub yang bakal dibela pada musim 2019/2020. Dia akan meninggalkan AS Roma dan bergabung klub Serie A lainnya, Napoli.
Menurut Gianluca di Marzio, pundit spesialis transfer asal Italia, Napoli dan Manolas sudah mencapai kesepakatan secara personal. Kini, Napoli hanya harus berurusan dengan AS Roma terkait harga pemain.
Biaya yang harus dikeluarkan AS Roma untuk mendapatkan jasa Manolas pun mencapai 36 juta euro atau Rp 578,7 miliar. Namun, jumlah itu dikabarkan tidak menjadi masalah bagi kubu Il Partenopei.
Manolas akan diplot sebagai tandem baru Kalidou Koulibaly di jantung pertahanan Napoli. Ia akan menggantikan peran Raul Albiol yang akan kembali ke Spanyol untuk bergabung dengan Villarreal.
AS Roma sendiri sudah mulai berrsiap dengan kepergian Manolas. Mereka kini sedang mendekati mantan bek Barcelona yang kini memperkuat Real Betis, Marc Bartra.
Manolas telah menjadi bek andalan AS Roma sejak lima musim terakhir. Performa apiknya sempat membuat AS Roma finis sebagai runner-up Serie A Italia pada 2014/2015 dan 2016/2017.
Ia juga menjadi aktor penting keberhasilan tim Serigala Ibukota ketika lolos ke semifinal Liga Champions 2017/2018. Ketika itu, Manolas mencetak satu gol penentu dalam kemenangan 3-0 AS Roma atas Barcelona pada leg kedua babak perempatfinal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor