Suara.com - Sabtu (27/7/2019), Timnas Indonesia U-16 akan memulai kiprahnya di Piala AFF U-15 2019. Vietnam akan menjadi lawan pertama timnas U-16 di kejuaraan tersebut.
Sebagaimana diketahui, Indonesia adalah juara bertahan di kejuaraan antar negara di Asia Tenggara ini. Pada edisi sebelumnya, Garuda Asia --julukan timnas Indonesia U-16-- meraih gelar juara di bawah asuhan Fakhri Husaini.
Tentu, mempertahankan gelar juara bukan perkara mudah. Apalagi, tim yang ada saat ini jauh berbeda dari sebelumnya.
Kini, timnas U-16 dilatih oleh Bima Sakti. Untuk pemain, tidak akan ada lagi nama-nama seperti Sutan Zico, Bagus Kahfi, Bagas Kahfa, dan lain-lain yang berhasil mempersembahkan trofi untuk Indonesia di Piala AFF U-15 lalu.
Untuk pemain, Bima Sakti mendapatkannya dari ajang kompetisi Elite Pro Academy Liga 1 U-16. Meski demikian, tekad dan keinginan anak-anak muda Indonesia untuk menjadi juara tetap sama.
Indonesia tergabung di Grup A bersama dengan Vietnam, Myanmar, Timor Leste, Singapura, dan Filipina. Pasukan Merah Putih harus berada pada posisi dua besar untuk bisa lolos ke semifinal.
"Yang jelas, tim ini sudah berkomitmen untuk memberikan yang terbaik di setiap laga. Saya yakin jika kami terus menjaga dan memegang teguh hal ini, hasil terbaik akan mengikuti," kata Bima Sakti dikutip dari laman resmi PSSI.
Lima tim harus diatasi oleh timnas Indonesia di fase grup ini. Mereka harus bisa mendapatkan poin sebanyak-sebanyaknya demi satu tempat di babak semifinal.
Selain itu, Bima Sakti selaku juru taktik juga harus pintar memutar otak dalam mengatur komposisi pemain-pemainnya. Karena pertandingan akan dimainkan setiap dua hari, artinya setiap tim hanya memiliki waktu satu hari untuk memulihkan kondisi para pemainnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Tidak Akan Main Bertahan Hadapi Vietnam
Andaikata nantinya timnas Indonesia lolos ke semifinal, lawan berat sudah menanti. Yaitu jawara atau runner up dari Grup B.
Persaingan di Grup B terbilang cukup berat. Karena grup tersebut dihuni tuan rumah Thailand, Malaysia, Australia. Lalu, ada tim-tim yang bisa membuat kejutan seperti Brunei Darussalam, Laos, dan Kamboja.
Sementara babak semifinal akan dimainkan pada 7 Agustus mendatang. Sedangkan partai puncak akan berlangsung pada 9 Agustus 2019.
Berikut jadwal lengkap pertandingan timnas Indonesia di Piala AFF U-15 2019:
Fase grup:
Sabtu, 27 Juli 2019: Vietnam vs Indonesia, 15.00 WIB
Senin, 29 Juli 2019: Indonesia vs Singapura, 15.00 WIB
Rabu, 31 Juli 2019: Indonesia vs Timor Leste, 15.00 WIB
Jumat, 2 Agustus 2019: Filipina vs Indonesia, 15.30 WIB
Minggu, 4 Agustus 2019: Indonesia vs Myanmar, 15.00 WIB
Berita Terkait
-
Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
-
Siapakah Aku? Ibuku Orang Yogya, Ayahku Belanda, Aku Hampir Bela Timnas Indonesia
-
Siapa Fabio Azka? The Next Pratama Arhan yang 'Sulit' Ulang Tahun
-
Teleskop James Webb Temukan Suar Misterius di Dekat Lubang Hitam Raksasa Bima Sakti
-
10 Penemuan Baru tentang Lubang Hitam yang Mengejutkan Sepanjang Tahun 2024
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
2 Kelebihan Bojan Hodak Jika Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Bojan Hodak: Eliano Reijnders Pemain Top, Jeje Omong Kosong
-
Andre Rosiade: CLBK itu Biasa, Kasih Target ke Shin Tae-yong
-
Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia, Nama Carlo Ancelotti Disinggung
-
Jurgen Klopp Diminta Latih Timnas Indonesia, STY Out
-
Chelsea Menang 4-3, Enzo Maresca Semprot Liam Delap: Memalukan!
-
Bojan Hodak Skakmat Jeje: Ngomong Bola untuk Ahli, Bukan Penerjemah
-
Ole Romeny Balas Keraguan: Tak Semua Percaya Saya Bisa Kembali ke Timnas Indonesia
-
Anggota DPR RI Ini Sebut STY Bakal Kasih Keuntungan Timnas Indonesia, PSSI Diminta Turunkan Ego
-
Punya Kans Juara Premier League, Arsenal Gak Bisa Cuma Andalkan Set Piece