Suara.com - Legenda Manchester United, Ryan Giggs, menyebut jika Ole Gunnar Solskjaer tak salah pilih merekrut Daniel James ke dalam skuatnya. Hal itu dia akui setelah bertemu pelatih asal Norwegia tersebut.
Daniel James membuat debut pertamanya bersama Manchester United dengan hasil positif. Eks winger Swansea City ini juga sukses menorehkan satu gol saat melumat Chelsea dengan skor 4-0 di Old Trafford.
Kehadiran James ke Manchester United sempat menjadi pertimbangan pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Solskjaer harus menghubungi pelatih Timnas Wales, Ryan Giggs untuk meminta saran guna merekrut pemain 21 tahun tersebut.
"Ole bertanya kepada saya terhadap dia (Daniel James), saya jawab, dia memiliki talenta yang baik dan memiliki potensi yang baik ke depan. Dia cepat, baik dalam memposisikan bola, seseorang yang Anda butuhkan di dalam klub dan memiliki karakter yang baik. Dia bertalenta," ungkap Giggs dilansir dari laman resmi klub Manchester United.
Menurut laporan tersebut, Giggs sudah tak awam dengan performa James. Bermain di Timnas Wales, James menunjukkan peningkatan yang signifikan. Bahkan saat masih berseragam Swansea City, performanya tak bisa dianggap remeh.
"Dari cara bermainnya yang cepat, dia akan mengalahkan lainnya. Dia seperti winger muda lainnya, namun dapat menyelesaikan umpan yang baik, menambah skor dan itu akan baik untuknya. Saya melihat talentanya di Swansea City. Dia melakukan tugasnya dengan baik saat bermain di Division Championship," tuturnya.
Terpisah, Manchester United telah melakoni dua laga di Liga Primer Inggris 2019/2020. Selanjutnya, Marcus Rashford dan kawan-kawan bakal menjamu Crystal Palace di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/8/2019).
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Akhirnya Pemain Keturunan Australia Berseragam Timnas Indonesia: Senang Bisa Kembali
-
Persib Bandung Siap Tempur Kontra Dewa United Usai Libur Empat Hari, Optimis Raih Poin Penuh
-
Bukan Ole Romeny, PSSI Lobi Klub Agar Pemain Liga Inggris Bela Timnas Indonesia Desember 2025 Besok
-
Profil Timur Kapadze, Calon Pelatih Timnas Indonesia Berhasil Bawa Uzbekistan ke Piala Dunia 2026
-
Bahrain Batal, Timnas Indonesia Ogah Lawan Tim Asia Tenggara Jelang SEA Games 2025
-
Gaji Timur Kapadze Jauh Lebih Kecil dari Kluivert dan STY, Tidak Ada Separuhnya!
-
Timur Kapadze Tunggu Tawaran Timnas Indonesia
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi