Suara.com - Timnas Indonesia tengah berjuang untuk mendulang poin pertama di Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, meski minim dukungan dari suporter Garuda. Berbeda dengan pertandingan sebelumnya, di laga kali ini justru suara suporter Thailand yang nyaring terdengar di SUGBK.
Dari Yogyakarta, pelatih timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini tengah mempersiapkan timnya jelang laga uji coba kedua kontra Iran yang bakal digelar di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (11/9/2019).
Dari Italia, Cristiano Ronaldo ternyata menyandang gelar sebagai pemain dengan gaji tertinggi di Serie A. Besaran gaji yang diterima pemain asal Portugal itu bahkan tiga kali lipat dari pemain dengan gaji terbesar di Italia.
Berikut lima berita bola pilihan periode 10 September 2019.
1. Timnas Indonesia Sepi Dukungan, Suara Suporter Thailand Mendominasi SUGBK
Pertandingan antara timnas Indonesia melawan Thailand di Grup G kualifikasi kedua Piala Dunia 2022 zona Asia tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2019). Berbeda dengan pertandingan sebelumnya ketika Indonesia menjamu Malaysia, pada pertandingan kali ini SUGBK tidak dibanjiri suporter Garuda.
Saat menghadapi Malaysia, SUGBK nyaris dipadati oleh suporter Indonesia. Di pertandingan pada 5 September itu tercatat sekitar 50 ribu suporter Garuda memberikan dukungan langsung di SUGBK.
2. Fakhri Husaini Siapkan Ini Jelang Lawan Iran U-19 di Mandala Krida
Baca Juga: 5 Berita Menarik Jelang Duel Timnas Indonesia vs Thailand di SUGBK
Timnas Indonesia U-19 akan kembali menghadapi laga uji coba internasional menghadapi Iran U-19. Kali ini akan berlangsung di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (11/9/2019) besok.
Pada pertandingan sebelumnya, Beckham Putra dan kawan-kawan harus menerima kekalahan 2-4 atas Timnas Iran yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (7/9/2019).
3. Digaji Rp 480 Miliar, Ronaldo Pemain dengan Bayaran Terbesar di Serie A
Gaji megabintang Juventus Cristiano Ronaldo disebut-sebut lebih besar tiga kali lipat dibandingkan pemain-pemain lain yang berlaga di Liga Italia.
Dalam daftar yang dikutip Antara dari Gazzetta dello Sport, Ronaldo mendapatkan gaji sebesar 31 juta euro atau lebih dari Rp 480,6 miliar per tahun. Jumlah itu lebih besar 23 juta euro dari gaji yang didapatkan pemain dengan gaji terbesar peringkat kedua di Liga Italia, Matthijs de Ligt.
Tag
Berita Terkait
-
Duh, Media Inggris Bongkar Kondisi Ole Romeny Belum Klik dengan Pemain Oxford United
-
Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
-
Alexander Zwiers Jadikan Nova Arianto Tolak Ukur Pelatih Lokal Timnas Indonesia Masa Kini
-
PR Baru, PSSI Kesulitan Cari Pelatih Timnas Indonesia U-17
-
Timur Kapadze Hampir Pasti Melatih Timnas Indonesia, Dikontrak 2 Tahun
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Duh, Media Inggris Bongkar Kondisi Ole Romeny Belum Klik dengan Pemain Oxford United
-
Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
-
Alexander Zwiers Jadikan Nova Arianto Tolak Ukur Pelatih Lokal Timnas Indonesia Masa Kini
-
PR Baru, PSSI Kesulitan Cari Pelatih Timnas Indonesia U-17
-
Timur Kapadze Hampir Pasti Melatih Timnas Indonesia, Dikontrak 2 Tahun
-
Survei Dibuka! Interisti dan Milanisti, Siapa Pemenang Inter vs AC Milan?
-
Fakta Baru Bursa Pelatih Timnas Indonesia, Tawaran PSSI ke Timur Kapadze Tidak Kongkret
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Mulai Diseleksi Pekan Depan
-
Isu Panas Pelatih Timnas Indonesia Setelah STY dan Patrick Kluivert Digaji Rendah