Suara.com - PSIM Yogyakarta akan melakoni laga tandang kontra PSBS Biak dalam lanjutan Liga 2 2019, Minggu (15/9/2019). Pada laga tersebut, kiper Ivan Febrianto berpeluang mencatatkan debut di kompetisi resmi musim ini.
Ivan Febrianto masuk dalam 18 pemain yang diboyong PSIM menuju markas PSBS Biak. Selain Ivan, ada pula kiper baru Aji Bayu yang baru saja didatangkan PSIM dari Badak Lampung FC pada jeda transfer putaran pertama Liga 2 2019.
Sementara I Putu Pager, kiper yang selama ini menjadi andalan PSIM di sepanjang Liga 2 2019, dipastikan absen lantaran tak disertakan dalam lawatan kali ini. Keputusan tersebut disinyalir karena kiper asal Bali itu yang kerap blunder.
Pelatih PSIM, Aji Santoso, sendiri siap memberikan kesempatan bermain kepada seluruh anak asuhnya di Liga 2 2019, termasuk Ivan Febrianto. Terlebih, kiper 27 tahun itu juga tampil mengesankan saat bermain di trofeo Hamengkubuwono X Cup 2019.
Ivan Febrianto menjadi pahlawan kemenangan PSIM saat berhadapan dengan Bali United. Ia berhasil dua kali menepis sepakan penalti dari tim Serdadu Tridatu.
"Semua ada kans, saya selalu melakukan rotasi pemain. Memang Pager kira istirahatkan, Ivan kita beri kesempatan (di HBX Cup 2019), alhamdulillah lumayan bagus. Paling tidak memberi kepercayaan diri pada Ivan," kata Aji Santoso.
Ivan Febrianto memang belum dipastikan turun sebagai starter saat melawan PSBS Biak. Namun, melihat performa apiknya di Hamengkubowono X Cup 2019 dan Aji Bayu yang masih membutuhkan waktu adaptasi, bukan tidak mungkin ia akan menjadi pilihan utama.
Berikut daftar 18 pemain PSIM yang dipersiapkan untuk menghadapi PSBS, Minggu (15/9/2019).
1. Aji Bayu Putra (GK)
2. Ivan Febrianto (GK)
3. Hery Susilo
4. Felisianus Junius R. Bate
5. Moh. Al Amin Syukur Fisabillah
6. Achmad Hisyam
7. Ahmad Mahrus Bahtiyar
8. Aditya Putra Dewa
9. Nugroho Fatchur Rochman
10. Sutanto
11. Raymond Ivantonius Tauntu
12. Rosi Noprihanis
13. Witan Sulaeman
14. Yoga Pratama
15. Ichsan Pratama
16. Saldi
17. Cristian Gonzalez
18. Aldaier Makatindu
Baca Juga: Soal Kekuatan Lawan, Pelatih Timnas Indonesia U-16 Ingatkan Pemain Hal Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Hasil Liga Champions: Ditekuk Benfica, Real Madrid Terpaksa Jalani Babak Playoff
-
Hasil Lengkap Liga Champions: Gol Kiper Anatoliy Trubin Bikin Real Madrid ke Playoff
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?