Suara.com - Asisten Pelatih Persebaya Surabaya, Wolfgang Pikal memastikan membawa pemain asing terbarunya, Diogo Campos saat melawan PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2019, Jumat (20/9/2019).
"Meski statusnya saya belum tahu, tapi yang pasti dia kami bawa dan siap dimainkan kapan saja," kata Pikal usai memimpin latihan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, seperti dimuat Antara, Selasa (17/9/2019).
Diogo Campos yang pada putaran pertama lalu membela Kalteng Putra tersebut menjadi rekrutan baru asing ketiga Persebaya di bursa transfer kedua Liga 1 tahun ini, menjelang terakhir penutupan pendaftaran pemain.
Menurut Pikal, Campos merupakan pemain yang bagus dan mampu bermain di beberapa posisi sehingga diharapkan membantu memudahkan tim meraih hasil maksimal.
Selain itu, Campos yang merupakan pemain impor asal Brazil tersebut tercatat produktif secara statistik dengan torehan tiga gol serta empat assist di putaran pertama lalu bersama klub lamanya.
"Dia pemain bagus dan cepat. Syukurlah manajemen bisa mendatangkannya di menit-menit akhir jelang penutupan bursa transfer kedua. Kami di sini bahagia dan semoga cepat beradaptasi dengan tim," ucapnya.
Sementara itu, Diogo Campos tampak sudah berada di lapangan dan bergabung bersama rekan-rekannya meski belum mengikuti latihan.
Ia pun mengaku dirinya tidak berpikir dua kali untuk bergabung dan menandatangani kontrak bersama Persebaya di putaran kedua Liga 1 musim ini.
"Ada kesempatan bermain di Persebaya maka saya tidak perlu berpikir dua kali. Hampir setiap pemain mau di tim besar, seperti di sini. Saya akan berusaha membantu tim meraih hasil terbaik," katanya.
Baca Juga: Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona
Bergabungnya pemain berambut pirang di "Bajul Ijo", membuat klub yang saat ini menghuni posisi enam klasemen tersebut memiliki tiga pemain asal Brazil, yaitu Otavio Dutra, David Da Silva dan Diogo Campos.
Campos yang di laga terakhir melawan Persebaya, Jumat (13/9), mencetak gol ke gawang Miswar Saputra sekaligus menyelamatkan Kalteng Putra dari kekalahan itu mengaku cukup senang dengan keberadaan rekan setimnya sesama Brazil.
"Pasti ini membantu saya karena mereka sudah lama di sini. Dari sisi adaptasi, khususnya bahasa, akan sangat membantu," katanya.
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Persebaya Dijuluki Kuburan Pelatih, Bernardo Tavares Justru Merasa Tertantang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri