Suara.com - Bintang Timnas Indonesia U-16, Ahmad Athallah Araihan mengaku bangga bisa bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Rasa bangga dirasakan oleh Raihan --sapaan akrabnya-- memperkuat Timnas Indonesia U-16 di laga pamungkas Grup G kualifikasi Piala Asia U-16 2020 kontra China di SUGBK, Minggu (22/9/2019) malam.
Meski bermain imbang 0-0, Raihan mengaku bangga.
Bagi Raihan dan seluruh penggawa Timnas Indonesia U-16, ini memang pertama kalinya bagi mereka main di SUGBK. Sang penyerang pun cukup senang karena hasil yang didapat tidak begitu mengecewakan.
"Bangga dan senang bisa main di SUGBK yang banyak suporter. Orang tua nonton, jadi punya semangat lebih juga," ungkap Raihan dalam jumpa pers usai pertandingan.
Lebih lanjut, Raihan mengaku dapat banyak pelajaran dari pertandingan melawan China. Oleh sebab itu, ia mengaku bakal berusaha lebih keras lagi ke depannya agar bisa terus meningkatkan kemampuan.
"Alhamdulillah dapat pengalaman. Yang penting kami sudah bekerja keras dan maksimal," pungkasnya.
Sebagai informasi, China berhasil menjadi juara Grup G dengan poin 10 dan berhak lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2020 yang akan dihelat di Bahrain.
Indonesia sejatinya juga punya poin sama, namun pasukan Bima Sakti kalah selisih gol sehingga harus puas berada di peringkat kedua klasemen akhir Grup G.
Baca Juga: Pelatih China: Timnas Indonesia U-16 Punya Masa Depan Cerah
Meski demikian, Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- juga berhasil lolos ke turnamen tahun depan, setelah menjadi salah satu runner-up grup terbaik di babak kualifikasi ini.
Berita Terkait
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Kembali Melatih, Bima Sakti Resmi Jadi Nakhoda Baru Persela Lamongan
-
Piala Dunia U-17 dan 2 Poin Mati yang Jadi Indikator Kesuksesan Nova Arianto Bersama Garuda Muda
-
Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
-
Siapakah Aku? Ibuku Orang Yogya, Ayahku Belanda, Aku Hampir Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa