Suara.com - Lionel Messi sangat senang meraih penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2019 setelah sudah lama dirinya tidak memenangkan penghargaan individu.
Pada seremoni di Teatro Alla Scala, Milan, Selasa (24/9/2019) dini hari WIB, Messi menjadi pemain terbaik FIFA setelah mengalahkan bek Liverpool Virgil van Dijk dan bintang Juventus Cristiano Ronaldo.
Messi membantu Barcelona mempertahankan gelar Liga Spanyol di musim lalu dan mengantar timnas Argentina finis ketiga di Copa America 2019.
Saat berpidato usai menerima penghargaan tersebut, Messi mengatakan bahwa penghargaan individu ini adalah yang kedua baginya karena yang penting adalah tim.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih. Bagi saya, penghargaan individu adalah yang kedua, yang penting adalah kolektif," kata Messi di atas panggung.
"Saya bersama istri dan dua anak saya duduk di sana. Mereka tidak tahu apakah harus menyapa atau meminta foto dari pemain sepak bola yang luar biasa ini. Terima kasih banyak."
Messi tercatat 58 kali tampil dan telah menjaringkan 54 gol. Penyerang berusia 32 tahun itu meraih Sepatu Emas Eropa.
Ini menjadi penghargaan individu besar pertama yang dimenangi Messi sejak 2015. Ballon d'Or 2015 adalah penghargaan individu besar terakhir yang diraih Messi sebelumnya.
"Sudah lama tanpa memenangkan penghargaan individu," ungkap Messi kepada wartawan seperti dilansir Sportskeeda
Baca Juga: 5 Berita Menarik Bola: Xavi Siap Latih Barcelona, Messi Pemain Terbaik FIFA
"Ini adalah penghargaan yang saya miliki untuk pertama kalinya dan itu bagus untuk memilikinya," lanjut bintang klub Barcelona ini.
Meski demikian, fokus Messi saat ini adalah membantu Barcelona menyusul performa skuatnya yang buruk di awal musim setelah hanya meraih tujuh poin dari lima pertandingan La Liga.
Messi pun ingin skuat pasukan Ernesto Valverde bangkit, dimana Barcelona akan melakonid dua pertandingan dalam seminggu ini yaitu menghadapi Villarreal dan Getafe.
"Kami memulai dengan buruk dan berjuang untuk menciptakan permainan dan peluang. Ini baru permulaan, tetapi kami harus merespons sekarang," katanya.
"Tidak ada lagi waktu dan kami harus banyak meningkatkan, kami menyadari hal itu. Ini masalah tim. Saya tidak memiliki keraguan bahwa kami akan membaik," pungkas Messi.
Berita Terkait
-
Selangkah Lagi ke Barcelona, Juwensley Onstein Bisa Dibujuk John Herdman Bela Timnas Indonesia?
-
Darah Medan di Camp Nou: Juwensley Onstein Resmi Jalani Tes Medis di Barcelona
-
Barcelona vs Copenhagen: Misi Blaugrana Jaga Rekor Unbeaten Lawan Wakil Denmark di Camp Nou
-
Kepindahan Pemain Keturunan Filipina ke PSG Buat Ruang Ganti Barcelona Memanas, Hansi Flick Meradang
-
Barcelona Gerak Cepat untuk Fermin Lopez, Pagari Kontrak Hingga 2031
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Usai Bantai Korea Selatan 5-0, Timnas Futsal Indonesia Panggil Suporter untuk Hajar Kirgistan
-
Murni Jago, Timnas Futsal Indonesia Tak Butuh Hal Spesial untuk Bantai Korsel di Piala Asia
-
Benfica vs Real Madrid: Reuni Emosional Jose Mourinho dan Alvaro Arbeloa di Liga Champions
-
Dulu Ngaku Punya Darah Indonesia, Juwensley Onstein Ralat Kata-katanya usai Gabung Barcelona
-
Sebelum Gabung Persija, Shayne Pattynama Dapat Bisikan dari Bintang Persib Bandung
-
Dua Pemain Kunci Barcelona Absen Lawan Eks Klub Kevin Diks, Fermin Lopez Jadi Tumpuan
-
Darah Medan di Camp Nou: Juwensley Onstein Resmi Jalani Tes Medis di Barcelona
-
Dikritik Merumput di Liga Indonesia, Shayne Pattynama Tak Pernah Ragu Gabung Persija Jakarta
-
Selangkah Lagi ke Barcelona, Juwensley Onstein Bisa Dibujuk John Herdman Bela Timnas Indonesia?
-
Lelah dengan Drama Menit Akhir Pekan Lalu, Luis Enrique Semringah Jelang PSG Lawan Newcastle