Suara.com - Gareth Bale terancam sanksi lantaran tidak tepat waktu saat berlangsungnya laga Real Madrid kontra Club Brugge di ajang Liga Champions.
Diketahui bahwa Bale memang tak masuk dalam daftar pemain yang diturunkan di laga tersebut. Meski begitu, ia punya kewajiban yang sama dengan pemain lain yang berlaga saat itu yakni datang tepat waktu.
Namun, Bale terciduk datang terlambat ke stadion Santiago Bernabeu. Sebuah stasiun televisi Spanyol Deportes Cuatro merekam penyerang asal Wales itu tiba empat menit setelah laga dimulai.
Tindakan indispliner tersebut pun membuat Bale terancam sanksi. Deportes Cuatro menyebutkan bahwa ada sanksi denda sekitar 250 hingga 3 ribu euro atau sekitar Rp46 juta yang bakal dikenakan pada pemain jika melakukan tindakan tak disiplin.
Namun di sisi lain, sang pelatih Zinedine Zidane tak terlalu banyak berkomentar soal sikap yang ditunjukkan anak asuhnya itu.
Ia justru mengomentari tindakan media yang tidak seharusnya menyebarluaskan informasi tersebut.
"Hal itu sudah semestinya tetap berada di dalam klub. Informasi itu tidak seharusnya kalian miliki," katanya.
"Tapi saya akan berbicara pada pemain, meskipun saya juga tak berkewajiban memberi tahu apa yang akan saya katakan. Kalian tidak harus tahu," tegasnya.
Bale sendiri berhasil mencuri hati Zidane setelah nyaris tanpa harapan di Real Madrid. Penampilannya yang lumayan apik di awal musim ini membuat Zizou mempertimbangkannya untuk mendapatkan posisi di skuat utama.
Baca Juga: Kapten Real Madrid Yakin Gareth Bale Kembali Bersinar di Musim Ini
Bale sendiri berpeluang bakal kembali diturunkan sebagai starter saat Real Madrid menghadapi Granada, Sabtu (5/10/2019) malam nanti pada lanjutan La Liga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Seberapa Besar Peluang Gol Rizky Ridho Menang FIFA Puskas Awards? Bersaing dengan Cristiano!
-
Sepak Terjang Mauro Zijlstra yang Bakal Menjadi Bomber Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025
-
7 Tim yang Bakal Bersaing Dapatkan Jasa Timur Kapadze, Salah Satunya Timnas Indonesia
-
Sama-sama Berburu Timur Kapadze, Timnas Indonesia Harus Bersaing dengan Klub ini
-
Diminta Fans Arsenal Tinggalkan Manchester United, Matheus Cunha Beri Jawaban Menohok
-
Didenda Rp115 Juta, Manajemen Persib Bandung Buka Suara
-
Skill Mematikan Luke Vickery, Pemain Keturunan Indonesia: Saya Suka Menantang Lawan!
-
Bang Jay Junior! Nenek Lahir di Jatinegara, Jay de Longte The Next Thom Haye
-
Bocah Ajaib Belanda-Bali! Joaquin Schouten, Gelandang Feyenoord Mulai Curi Perhatian Eropa
-
Robert Lewandowski Galau di Ujung Karier: Tinggalkan Barcelona atau Pensiun?