Suara.com - Pelatih timnas Hong Kong U-19 Tholakur Mararnason menyebutkan bahwa timnas Indonesia U-19 merupakan tim yang bagus. Oleh sebab itu, skuatnya perlu kerja keras mengalahkan tim asuhan Fakhri Husaini itu.
Kedua tim akan saling berhadapan pada laga kedua Grup K, Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2019).
Pada pertandingan pertamanya, Hong Kong telah menghadapi Korea Utara. Kedua tim bermain imbang 1-1, meski Hong Kong unggul lebih dahulu.
Sementara timnas Indonesia U-19 mengawali kiprahnya di Grup K dengan kemenangan 3-1 atas Timor Leste. Ini membuat Garuda Nusantara --julukan timnas Indonesia U-19-- sementara di puncak klasemen.
"Saya tahu tim Indonesia sangat bagus, dengan pemain yang bagus. Ini generasi yang bagus yang pernah berlatih di London," kata Tholakur Mararnason di Stadion Madya, Rabu (6/11/2019).
Namun, Tholakur Mararnason enggan membahas terlalu jauh timnas Indonesia U-19. Ia lebih memilih fokus menyiapkan tim agar bisa mendapatkan tiga poin di pertandingan besok.
"Lihat nanti bagaimana saja. Kami sangat lelah usai pertandingan lawan korea Utara. Apalagi dalam dua hari harus tanding lagi. Pasti sulit untuk tubuh pemain," ia menjelaskan.
"Tentu kami akan melakukan beberapa pergantian (pemain). Saya memikirkan tim sendiri, tidak terlalu peduli dengan skuat Indonesia. Saya ingin berjuang di pertandingan besok," tambahnya.
Mararnason melanjutkan anak asuhnya bermain baik saat menghadapi Korea Utara. Meski sempat ada penurunan fisik, ia cukup yakin menghadapi Indonesia.
"Performa kami cukup bagus, tim sudah berjuang. Ini merupakan laga pertama saya bersama tim," pungkasnya.
Berita Terkait
-
The Mira, Hotel Ramah Muslim Peraih Penghargaan di Hong Kong
-
Rayakan Dua Dekade, Hong Kong Disneyland Gelar Pesta Ulang Tahun Paling Magical
-
Mimpi Jadi Kenyataan, Joe Taslim Dapat Tawaran Main Film 'The Furious'
-
Semakin Ramah Muslim, Ini Panduan Destinasi Wisata dan Kuliner Halal di Hong Kong
-
Duo Mainaky Evaluasi Anak Didik Jelang China Masters 2025
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Arsenal Rayakan Kemenangan Telak 4-0 di Stadion Emirates, Viktor Gyokeres Brace di Liga Champions
-
Inter Milan Tak Terbendung, Pesta Gol 4-0 di Liga Champions Bikin Lawan Bertekuk Lutut!
-
Haaland Menggila Manchester City Hancurkan Villarreal, Puncaki Statistik Pertandingan Liga Champions
-
Selamat Datang Shin Tae-yong Mau Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia, Tanda-tandanya Sudah Terlihat
-
Jelang Duel, Eddie Howe Blak-blakan Akui Kagumi Jose Mourinho
-
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Duel Dua Tim Pesakitan
-
Shin Tae-yong Prioritaskan Timnas Indonesia Jika Dapat Tawaran dari PSSI
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus: Kalah di Bernabeu, Igor Tudor Dipecat?
-
Prediksi Union SG vs Inter Milan: Misi Nerazzurri Lanjutkan Tren Tak Terkalahkan