Suara.com - Konfederasi sepak bola Asia (AFC) menyatakan siap membantu Indonesia untuk sukseskan gelaran Piala Dunia U-20 2021. Ini setelah adanya pertemuan antara sekjen AFC Dato Windsor dan perwakilan PSSI.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama wakilnya Iwan Budianto dan Cucu Soemantri serta Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria berkunjung ke markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (12/11/2019). Pertemuan ini membahas berbagai hal salah satunya adalah Piala Dunia U-20, di mana Indonesia akan jadi tuan rumah.
"Tentu kami akan membantu PSSI untuk asistensi Piala Dunia U-20. Dengan pengalaman PSSI menyelenggarakan beberapa turnamen AFC, kami yakin secara regulasi dan teknis tidak akan banyak kendala. Meski demikian, kami akan tetap bersedia membantu," kata Dato Windsor.
Dato menambah, keberhasilan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 juga jadi kebanggaan tersendiri bagi AFC. Oleh sebab itu, AFC berkomitmen bakal membantu.
"Ini sebuah kepercayaan bagi Indonesia dan kebanggaan bagi Asia," jelas Dato dikutip dari laman resmi PSSI.
Sementara itu, Mochamad Iriawan menyampaikan terima kasih kepada Dato Windsor yang bersedia menerima kunjungan pengurus PSSI. Iriawan berharap kerjasama PSSI dengan AFC bisa terus ditingkatkan dalam segala aspek.
"Kita butuh dukungan dari AFC," ujarnya.
Sehari sebelum kunjungan ke markas AFC, jajaran pengurus PSSI juga secara informal bertemu dengan Presiden AFC Sheikh Salman Bin Ibrahim Al-Khalifa. Dalam pertemuan itu, Sheikh Salman juga berkomitmen membantu PSSI untuk pengembangan sepak bola di Indonesia.
Sebagaimana diketahui, Indonesia resmi dipilih oleh FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Indonesia mengalahkan dua kandidat lainnya yaitu Brasil dan Peru.
Baca Juga: Siapa Kapten Timnas Indonesia U-22 di SEA Games? Ini Jawaban Indra Sjafri
Berita Terkait
-
Tak Terlibat dalam Pemilihan Pelatih Baru, Sebuah Cara Cuci Tangan Model Baru dari Erick Thohir?
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan
-
Beda Kata-kata Pertama John Herdman dengan Kluivert dan Shin Tae-yong, Siapa Lebih Berapi-api?
-
Bagaimana Ocehan Warganet soal Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia?
-
Diresmikan Menjadi Pelatih, Timnas Indonesia Harusnya Tak Butuh Berproses Lagi Bersama John Herdman
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia