Suara.com - Manchester United dikabarkan siap menghidupkan kembali ketertarikan mereka pada gelandang andalan sekaligus kapten Sporting CP, Bruno Fernandes dan melakukan manuver pada bursa transfer Januari 2020 mendatang.
Kabar terbaru, peluang ketersediaan Fernandes di bursa transfer mendatang dipercaya meningkat. Karena itulah, Man United siap bergerak cepat untuk menggaet gelandang serang yang juga fasih bermain sebagai gelandang sentral dan second striker itu.
Seperti diketahui, Man United santer dikaitkan dengan Fernandes sepanjang bursa transfer musim panas 2019 lalu. Namun hingga jendela transfer ditutup, gelandang internasional Portugal berusia 25 tahun itu urung pindah alias tetap stay di Sporting.
Jika Sporting kukuh untuk mempertahankan Fernandes pada musim panas lalu, ceritanya bisa jauh berbeda pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Seperti dilansir The Sun, hutang Sporting kini mulai membengkak. Penjualan Fernandes, di mana sang gelandang dipercaya dibanderol 65 juta pounds (sekira Rp 1,1 triliun), tentu akan bisa kembali menyehatkan kondisi keuangan klub.
Fernandes mencuri perhatian setelah sukses secara fenomenal mengemas 32 gol plus 18 assist untuk Sporting musim lalu di semua kompetisi.
Performa gacor Fernandes itu berlanjut di musim ini. Pemain bertinggi 183 cm itu tetap tampil tajam meski bergerak dari second line.
Di musim 2019/2020 ini, Fernandes telah membukukan sembilan gol dan enam assist untuk Sporting dari 17 pertandingan di semua ajang.
Selain Man United, Fernandes kabarnya juga sangat diminati Real Madrid dan Tottenham Hotspur.
Baca Juga: Manchester United Pertimbangkan Rekrut Striker Reading Danny Loader
Berita Terkait
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Bruno Fernandes Asyik Ngopi Bareng Tangan Kanan Ruben Amorim, Kode Mau Ikut Cabut?
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
Here We Go! Antoine Semenyo Tiba di Manchester, Jadi Rekrutan Termahal City
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Hasil Bundesliga: Diwarnai Drama 6 Gol, Frankfurt versus Dortmund Berakhir Kecewa
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat