Suara.com - Juventus kehilangan dua poin penting dalam perburuan gelar juara Liga Italia 2019/2020 seusai ditahan imbang sang tamu, Sassuolo 2-2 dalam laga giornata ke-14 di Juventus Stadium, Turin, Minggu (1/12/2019) malam WIB.
Juventus memang masih menduduki puncak klasemen dengan raihan 36 poin, namun posisinya bisa digusur oleh Inter Milan (34 poin) yang masih memainkan laga pekan ke-14 mereka menjamu SPAL di Giuseppe Meazza.
Sempat unggul lebih dulu lewat gol Leonardo Bonucci, Juventus malah tertinggal akibat gol balasan Jeremie Boga dan Francesco Caputo untuk Sassuolo.
Beruntung sebuah tendangan penalti yang dieksekusi Cristiano Ronaldo membuat kedudukan menjadi imbang.
Bonucci membuka keunggulan Juventus pada menit ke-20 saat ia melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti, demi membenamkan bola ke sudut bawah gawang.
Namun, sorak sorai pendukung tuan rumah segera reda ketika dua menit berselang Boga menyelesaikan kerja sama one-two dengan Caputo untuk menaklukkan kiper gaek Juventus, Gianluigi Buffon.
Kedudukan imbang 1-1 sendiri bertahan hingga turun minum.
Dua menit memasuki babak kedua, bek Juventus Matthijs De Ligt melakukan blunder saat menerima umpan balik buruk dari Juan Cuadrado. Kesalahan elementer ini berujung gol Caputo untuk membawa Sassuolo berbalik unggul,
Dalam keadaan tertekan, De Ligt melepaskan sapuan yang hanya bisa membuat bola jatuh ke hadapan Caputo di tepian kotak penalti.
Baca Juga: Hanya Bertahan 85 Hari, Watford Resmi Pecat Quique Sanchez Flores
Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Caputo untuk menaklukkan Buffon lagi, dan kedudukan kini menjadi 2-1 untuk Sassuolo.
Keadaan tertinggal membuat Juventus terus menekan sang tamu, hingga bek Sassuolo Filippo Romagna menjatuhkan Paulo Dybala di dalam area terlarang.
Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Ronaldo yang menjadi algojo. Penyerang 34 tahun itu mengecoh kiper Sassuolo, Stefano Turati untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-68.
Di sisa waktu pertandingan, gempuran bertubi-tubi Juventus berhasil diredam Sassuolo demi membawa pulang satu poin dari lawatan ke Turin kali ini. Ya, Juventus akhirnya harus rela berbagi poin dengans ang tamu usai laga berakhir 2-2.
Susunan Pemain
Juventus (4-3-1-2): Gianluigi Buffon; Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Miralem Pjanic, Emre Can (Blaise Matuidi); Federico Bernardeschi (Paulo Dybala); Gonzalo Higuain (Aaron Ramsey), Cristiano Ronaldo.
Berita Terkait
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat