Suara.com - Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Cucu Soemantri memberikan tanggapannya perihal calon pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong yang juga sedang bernegosiasi dengan tim lain.
Cucu lebih memilih untuk tidak berkomentar karena sejauh ini pihaknya masih menjalin komunikasi dengan perwakilan Tae Yong.
Sebagaimana diketahui, pelatih asal Korea Selatan itu memang menjadi salah satu kandidat juru racik untuk timnas Indonesia senior. Selain Tae Yong, pelatih lain yang menjadi pesaing adalah Luis Milla.
Namun, PSSI lebih condong kepada Shin Tae-yong. Hal ini seperti yang dikatakan oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan beberapa waktu lalu.
Iriawan mengatakan lebih memilih Shin Tae-yong karena saat bertemu dengan PSSI, presentasi yang dibuatnya lebih meyakinkan ketimbang Luis Milla.
Namun, hingga saat ini belum ada keputusan yang dibuat oleh PSSI. Padahal, Shin Tae-yong dikabarkan tengah bernegosiasi dengan salah satu klub yang ada di China.
"Jangan tanyakan soal negosiasi dia dengan klub China sama PSSI, tanyakan ke Shin Tae-yong," kata Cucu Soemantri saat dihubungi wartawan, Minggu (15/12/2019).
"Jujur, sampai dengan saat ini kami selalu berkomunikasi dengan pihak yang bersangkutan terkait dengan bagaimana ke depannya proses negosiasi ini. Mudah-mudahan bisa berakhir dengan baik," ia menambahkan.
Selain kedua nama tersebut, sempat muncul nama Ruud Gullit. Namun, legenda sepak bola Belanda tersebut sulit dihubungi oleh PSSI sehingga hanya tersisa dua kandidat itu saja.
Baca Juga: Inter Milan Gagal Menang, Berikut Klasemen Terbaru Liga Italia Pekan ke-16
Posisi pelatih timnas Indonesia senior memang tengah kosong. Ini setelah dipecatnya Simon McMenemy yang dianggap gagal memberikan prestasi untuk skuat Garuda di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Berita Terkait
-
Selamat Datang John Herdman, Pelatih Timnas Indonesia! Kontrak Kerja Sudah Rampung
-
Mees Hilgers Siap Angkat Kaki dari FC Twente Usai Pulih dari Cedera
-
Media Vietnam Beri Vonis Brutal, Sebut 2025 Jadi Tahun Tergelap Sepak Bola Indonesia
-
Mees Hilgers Ganti Agen Saat Kontrak di Ujung Tanduk, Sinyal Hengkang dari FC Twente?
-
Ikut Seleksi Timnas U-20, Striker Keturunan Afrika Ungkap Hal Mengejutkan!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Daftar Bomber Italia Paling Subur Sepanjang 2025: Mateo Retegui Teratas, Pemain Fiorentina Dominan
-
Selamat Datang John Herdman, Pelatih Timnas Indonesia! Kontrak Kerja Sudah Rampung
-
Mees Hilgers Siap Angkat Kaki dari FC Twente Usai Pulih dari Cedera
-
Bukan Cuma Pescara, Bek Persib Bandung Diminati 2 Tim Liga Italia Lainnya
-
Chelsea Serang Balik Enzo Maresca, Disebut Tak Punya Ketahanan Mental dan Kedewasaan Emosi
-
Manchester City Terpaut 4 Poin dari Arsenal, Pep Guardiola Dituntut Konsistensi
-
Media Jerman: Kevin Diks Lebih Populer dari Borussia Monchengladbach
-
Bojan Hodak Beri Jawaban soal Prioritas ACL Two atau Super League
-
Media Vietnam Beri Vonis Brutal, Sebut 2025 Jadi Tahun Tergelap Sepak Bola Indonesia
-
Persijap Jepara Tidak Gentar dengan Persija Jakarta